Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Malaysia Open 2024 - Titisan Lee Chong Wei Ambyar, Wakil Tunggal Negeri Jiran Lanjut Puasa Gelar

tunggal putra Malaysia titisan Lee Chong Wei ketiban apes saat mantas di kandang sendiri dalam Malaysia Open 2024.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Malaysia Open 2024 - Titisan Lee Chong Wei Ambyar, Wakil Tunggal Negeri Jiran Lanjut Puasa Gelar
EMMI KORHONEN / LEHTIKUVA / AFP
Malaysia Open 2024 - Titisan Lee Chong Wei Ambyar, Wakil Tunggal Negeri Jiran Lanjut Puasa Gelar - Ng Tze Yong melawan Lee Zii Jia dari Malaysia pada Arctic Open 2023 di Vantaa, Finlandia, pada 15 Oktober 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Sektor tunggal putra Malaysia ketiban apes tatkala mentas di kandang sendiri dalam ajang bertajuk Malaysia Open 2024, Rabu (10/1/2024).

Dua titisan legenda badminton Lee Chong Wei kompak ambyar di babak pertama Malaysia Open 2024.

Ialah Ng Tze Yong dan Lee Zii Jia di mana keduanya belum mampu melenggang ke babak 16 besar.

Pertama, Lee Zii Jia terhenti lebih dulu setelah digebuk andalan China, Lu Guang Zu setelah duel tiga gim.

Hari ini, Ng Tze Yong justru mengikuti jejak seniornya yang belum mampu melesat ke 16 besar.

Saat melawan Koki Watanabe, Tze Yong memutuskan mundur lantaran dibekap cedera.

Sebagaimana dilansir BWF, Tze Yong mengalami masalah dengan punggungnya.

Berita Rekomendasi

Hal itu mengganggu kompatriot Lee Zii Jia ketika melakoni laga perdananya di Axiata Arena.

Ketika tertinggal 12-8, Tze Yong memutuskan untuk mengakhiri pertandingan lebih awal.

Dengan begitu, Watanabe berhak melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2024.

Pil Pahit Lee Zii Jia

Lee Zii Jia selaku jagoan tuan rumah Malaysia Open 2024 kembali menelan pil pahit.

Baca juga: Malaysia Open 2024 - Modal Manis Ginting dalam Perebutan Tiket Perempat Final Lawan Utusan China

Andalan Negeri Jiran itu keok di babak pertama Malaysia Open 2024 setelah melawan Lu Guang Zu (China).

Bertarung hingga tiga gim, kompatriot Aaron Chia harus mengakui keunggulan lawan dan angkat koper lebih cepat.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas