Megawati Jangan Terlena, AI Peppers Mengincar Hasil Bersejarah atas Red Sparks
AI Peppers mengincar kemenangan perdana atas Red Sparks dan Megawati karena belum pernah menang sepanjang partisipasinya di Liga Voli Korea Putri.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Megawati Hangestri bersama Red Sparks pantang terlena saat bersua AI Peppers pada pertandingan lanjutan Liga Voli Korea 2023/2024.
Pertandingan Red Sparks vs AI Peppers dijadwalkan berlangsung di Chungmu Gymnasium, Korea Selatan, Kamis (11/1/2024) pukul 17.00 WIB.
Bursa prediksi jelas menempatkan tim Megawati Hangestri sebagai pemenang.
Faktanya sejak AI Peppers berdiri tahun 2021, mereka selalu berada di pihak yang kalah setiap bersua Red Sparks. Artinya, tim Megawati Hangestri memiliki keuntungan menyongsong laga melawan Park Jeong-ah dkk.
Terlebih posisi AI Peppers tidak baik-baik saja di tabel klasemen. Mereka berada di posisi 7 alias juru kunci bermodal 7 poin dari 21 pertandingan.
Sedangkan Red Sparks, mereka duduk di urutan ke-5 dengan raihan 30 angka. Megawati cs berjarak dua poin dari tim penghuni zona play-off IBK Altos.
Kendati demikian, hal tersebut tidak serta-merta menjadi tolak ukur bahwa Red Sparks bakal menang mudah atas Yasmin dan kawan-kawan.
Dilaporkan TheSpike, AI Peppers sudah mengevalusasi apa yang menjadi kelemahan mereka. Di sisi lain, tim yang berdiri tiga tahun silam ini mengantisipasi trisula lini serang Red Sparks.
Ko Hee-jin diketahui sudah menemukan formula deadlock lini depannya. Jika sebelumnya dia hanya mengandalkan duet Giovanna Milana dan Megawati Hangestri, terbaru Lee So-young sukses melengkapi kepingan puzzle permainan Red Sparks.
AI Peppers pun mewaspadai ketiganya, mengingat Milana, So-young, dan Mega menjadi kunci permainan utama Red Sparks saat mereka mengalahkan GS Caltex 3-0. Tim yang dalam tiga pertemuan sebelumnya selalu mengalahkan Megawati cs.
Baca juga: Jadwal Klasemen Liga Voli Korea: Saingan Megawati Siap Menggila, Red Sparks Dekati Empat Besar
Berambisi Mengukir Plot Twist
Satu di antara faktor yang dapat digunakan AI Peppers untuk mengalahkan Red Sparks ialah Korea Expressway Hi-Pass.
Yap, sang juara bertahan membuktikan bahwa posisi di tabel klasemen tidak menjadi acuan utama untuk meraih kemenangan.
Terbukti Hi-Pass mampu menggulung IBK Altos yang secara posisi di tabel klasemen lebih baik, lewat kedudukan akhir 3-1, Selasa (9/1/2024).
Hal ini yang kemudian menjadi perhatian bagi Red Sparks.