Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Lengkap Final India Open 2024: Jagoan Tuan Rumah Gagal Juara, Jawara Baru Lahir di 5 Sektor

Hasil lengkap India Open 2024 total melahirkan juara baru di lima sektor setelah Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) gagal juara.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Lengkap Final India Open 2024: Jagoan Tuan Rumah Gagal Juara, Jawara Baru Lahir di 5 Sektor
Rasmussen / Ritzau Scanpix / AFP
Hasil Lengkap Final India Open 2024 - Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae dari Korea semifinal melawan Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dari Malaysiadi Kejuaraan Dunia BWF pada 26 Agustus 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil lengkap India Open 2024 total melahirkan juara baru di lima sektor setelah Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) gagal juara, Minggu (21/1/2024).

Satwiksairaj/Chirag yang pernah juara pada edisi tahun 2022 dan jadi harapan India harus mengakui keunggulan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea).

Duel hingga tiga gim, akhirnya Satwiksairaj/Chirag takluk dari Kang/Seo setelah bertarung selama 65 menit dengan skor 15-21, 21-11, 21-18.




Bukan hanya di ganda putra, juara baru juga lahir di empat sektor lainnya. Mulai dari tunggal putra, putri, ganda putra, putri.

Inilah Daftar Juara India Open 2024

- MS: Shi Yu Qi (China)

- WS: Tai Tzu Ying (Taiwan)

BERITA TERKAIT

- MD: Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea)

- WD: Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)

- XD: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty melawan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dalam final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023).
Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty melawan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dalam final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Jagoan Tuan Rumah Gagal Juara

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) yang jadi tumpuan tuan rumah gagal merebut gelar juara di kandang sendiri.

Berhadapan dengan juara dunia BWF 2023, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea), Satwiksairaj/Chirag kena comeback.

Sempat mendominasi di gim pertama, pasangan Korea hilang fokus di gim kedua.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas