Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Final Indonesia Masters 2024 Hari Ini: Leo/Daniel Lawan The Daddies Denmark, Live INews

Final Indonesia Masters 2024 hari ini, wakil tuan rumah hanya menyisakan Leo/Daniel yang jadi tulang punggung, bakal jumpa The Daddies Denmark.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Final Indonesia Masters 2024 Hari Ini: Leo/Daniel Lawan The Daddies Denmark, Live INews
PBSI
Jadwal Final Indonesia Masters 2024: Leo/Daniel vs Kim/Anders Jam 13.00 WIB - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di semifinal Hong Kong Open 2023, Sabtu (16/9/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal final Indonesia Masters 2024 hari ini, tuan rumah hanya akan mengandalkan satu wakil saja yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Minggu (28/1/2024).

Ganda putra dengan status juara bertahan bakal berhadapan dengan The Daddies Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Partai final turnamen dengan level super 500 ini dihelat di Istora Senayan, Jakarta dan dimulai pada pukul 13.00 WIB tayang di iNews TV.

Leo/Daniel mencoba peruntungannya sebagai wakil non-unggulan di turnamen ini untuk merebut titel pertamanya tahun 2024.

Efek langganan keok di babak 32 besar sejak dari Malaysia hingga India, The Babies - julukan Leo/Daniel, mencoba untuk memperbaiki rapornya.

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin tampil di BWF World Championship 2023, Rabu (23/8/2023).
Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin tampil di BWF World Championship 2023, Rabu (23/8/2023). (Instagram @badminton.ina Verified)

Memang, performa Leo/Daniel sepanjang mengarungi perhelatan Indonesia Masters 2024 ini cukup mengesankan.

Anak didik Aryono Miranat berhasil mengandaskan jajaran underdog yang berpotensi menjegal lajunya.

Berita Rekomendasi

Terbaru, keduanya memenangkan duel melawan rekan kompatriotnya, Fajar Alfian/Rian Ardianto di babak semifinal.

Sama-sama pernah merebut gelar di Istora Senayan, Leo/Daniel justru tampil lebih ciamik ketimbang Fajar/Rian.

Terbukti junior Ahsan/Hendra mampu mengalahkan eks ranking 1 dunia dan melaju ke final jadi tulang punggung Merah-Putih.

Melawan Kim/Anders, sejatinya Leo/Daniel kalah dari dua aspek.

Pertama, ranking BWF milik Leo/Danile tak se-apik Kim/Anders yang mampu menembus jajaran pemain elite dunia.

Baca juga: Lee Zii Jia Mundur dari Indonesia Masters 2024 Gegara Keracunan Makanan, Dewan BWF Buka Suara


Yap, Kim/Anders saat ini menduduki peringkat keempat berkat konsistensinya sepanjang tahun 2023.

Sedangkan posisi Leo/Daniel di tabel ranking BWF saat ini berada di urutan ke-11.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas