Hasil Perempat Final Badminton BATC 2024: Srikandi Indonesia Cukur Malaysia 3-0, Lolos Semifinal
Hasil perempat final Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024 hari ini jadi torehan manis bagi tim putri Indonesia ke semifinal.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Benar saja, Ester dibuat pontang-panting oleh utusan Malaysia itu di gim pertama.
Adik Chico Aura tidak bisa mengembangkan pola permainan sejak awal.
Tak heran jika gim pertama ia kalah telak 14-21 dari Wong.
Lanjut gim kedua, Ester dapat momentum manis dengan diuntungkan oleh posisi lapangan.
Berhasil mengendalikan permainan Ester memperpanjang napas kontingen Indonesia.
Kemenangan dengan skor 21-15 di gim kedua memaksa keduanya duel hingga rubber game.
Di gim ketiga, duel sengit dan jual beli serangan terjadi.
Ester yang semula memimpin jauh terkejar oleh Wong dan berhasil menyamakan skor 16-16.
Beruntung rentetean unforced error beruntun dari Wong menguntungkan Ester.
Alhasil Ester sukses menyelesaikan gim ketiga dengan skor 21-16.
Dengan kemenangan Ester, maka Indonesia berhak melaju ke babak semifinal setelah menang 3-0 atas Malaysia.
Susunan Pemain Indonesia vs Malaysia (Tim Putri)
- (WS1): Karypathevan Letshana vs Putri Kusuma Wardani, 12-21, 21-18, 13-21
- (WD1): Pearly Tan/Thinaah Muralitharan vs Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, 14-21, 21-18, 15-21
- (WS2): Wong Ling Ching vs Ester Nurumi, 21-14, 15-21, 16-21