Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Badminton Orleans Masters 2024 Hari Ini: Kompatriot Apri/Fadia Main, Mengais Asa di Prancis

Jadwal badminton Orleans Masters 2024 yang dihelat bersamaan dengan All England 2024 diikuti pemain pelapis seperti Ana/Tiwi dan Rinov/Pitha.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Badminton Orleans Masters 2024 Hari Ini: Kompatriot Apri/Fadia Main, Mengais Asa di Prancis
PBSI
Jadwal Badminton Orleans Masters 2024 Hari Ini: Kompatriot Apri/Fadia Main, Mengais Asa di Prancis - Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi harus angkat koper di babak perempat final Denmark Open 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal badminton Orleans Masters 2024 yang dihelat bersamaan dengan All England 2024 diikuti pemain pelapis Indonesia, Selasa (12/3/2024).

Kompatriot Apriyani Rahayu/Siti Fadia yakni Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya hingga Ribka Sugiarto/Lanny Tria bakal tampil.

Salah satu jagoan ganda campuran Indonesia yang mengais asa ke Olimpiade Paris 2024 yani Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas juga turut serta.

Tampil di Orleans Masters 2024 ini merupakan strategi kontingen Indonesia demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Dikatakan demikian lantaran pemain Indonesia saat ini dibagi main di dua turnamen yang dihelat bersamaan.

Ada All England yang notabene diisi oleh wakil-wakil andalan utama Indonesia.

Ada Anthony Ginting, Apriyani/Fadia, hingga Fajar Alfian/Rian Ardianto yang bakal tampil.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, sisanya yang bisa disebut sebagai pemain pelapis dijadwalkan tanding di Orleans Masters 2024.

Yang mana diharapkan pemain pelapis Indonesia ini bisa merebut banyak poin demi mendongkrak posisinya di ranking BWF maupun kualifikasi Olimpiade.

Khususnya Febriana/Amallia dan Rinov/Pitha yang masih mencoba mengais asa ke Olimpiade.

Meski belum berada di zona aman, dengan tampil di turnamen super 300 ini bisa melesat jauh.

Apalagi diuntungkan dengan status unggulan yang didapat oleh wakil Indonesia kebanyakan, diharapkan jadi suntikan motivasi.

Sebagai unggulan, dipastikan tak ada pemain elite yang bakal jadi momok bagi utusan Indonesia di turnamen ini.

Baca juga: Hasil Drawing Orleans Masters 2024: Wakil Indonesia Unggulan Semua, Rinov/Pitha Jumpa Pemain 2 Meter

Sehingga secara tidak langsung kans untuk utusan Indonesia melesat jauh terbuka lebar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas