Update Hasil All England 2024: Bakri Menang Mudah Berpotensi Perang Saudara, Juara Bertahan Kandas
Update hasil All England 2024, ganda putra Indonesia Bagas/Fikri amankan tiket 16 besar berpotensi perang saudara, juara bertahan MS tumbang
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Update hasil All England 2024 babak 32 besar hari ini, Selasa (12/3/2024).
Sederet pemain unggulan tampil sejak hari pertama di Arena Birmingham.
Termasuk juara bertahan tunggal putra, Li Shi Feng.
Li Shi Feng membuka babak 32 besar All England dengan pil pahit.
Wakil China tersebut harus mengakui keunggulan tunggal putra asal Prancis, Toma Junior Popov.
Toma Junior Popov membungkam LI Shi Feng dengan langkah meyakinkan melalui dua gim sekaligus, 21-17 dan 21-13.
Pertarungan sengit yang berjalan 52 menit tersebut mengubur mimpi Li Shi Feng untuk meneruskan gelar tahun lalu.
Sementara itu di lapangan tiga, kabar baik datang dari wakil Indonesia pertama yang menang hari ini.
Pasangan ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana sukses mengamankan tiket 16 besar setelah memulangkan pasangan Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall.
Ganda putra berjuluk Bakri tersebut menang lewat dua game sekaligus dengan 21-18 dan 21-16.
Baca juga: Catatan Menawan The Daddies di All England: Tembus 4x Final, Raih 2 Gelar Juara & 2 Runner-up
Bakri hanya perlu 33 menit untuk menuntaskan laga hari ini.
Pada babak 16 besar, Bakri berpotensi menghadapi perang saudara karena menunggu pemenang dari duel Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Jika The Daddies mampu menang atas wakil India, perang saudara akan tersaji di babak 16 besar.
Saat ini pertandingan All England 2024 masih berjalan, hasil wakil Indonesia dapat dipantau melalui live score atau tayangan streaming di Vision+ dan Vidio dengan berlangganan.