Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sorotan Liga Voli Korea - KYK Belum Bicara soal Pensiun, Fokus Bawa Pink Spiders Rebut Singgasana

Sorotan Liga Voli Korea kali ini menempatkan Kim Yeon-koung yang sempat ditanyai soal pensiun setelah musim ini berakhir.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Sorotan Liga Voli Korea - KYK Belum Bicara soal Pensiun, Fokus Bawa Pink Spiders Rebut Singgasana
Instagram @hkpinkspiders
Sorotan Liga Voli Korea - KYK Belum Bicara soal Pensiun, Fokus Bawa Pink Spiders Rebut Singgasana - Kim Yeon-koung kapten Pink Spiders ketika melakoni Liga Voli Korea melawan IBK Altos, Selasa (5/3/2024). 

"Tidak ada gunanya menyesali pertandingan terakhir. Kami semua terkejut saat kami kalah untuk pertama kalinya melawan AI Peppers dan suasananya sangat buruk, namun semua orang berpikir bahwa pertandingan melawan Hyundai Hillstate sangat penting," jelasnya.

"Jika kami kalah dalam pertandingan tersebut, Hyundai Hillstate akan menduduki peringkat pertama di liga reguler. Jadi, saya ingin menunjukkan sisi yang berbeda karena saya tahu hal itu akan dikonfirmasi. Selain itu, ini juga penting karena kami akan bertemu di play-off," katanya menambahkan.

Walau harus bersua Hyundai dengan keadaan hati yang tidak baik-baik saja setelah kalah dari AI Peppers, Kim dapat suntikan motivasi dari pelatih.

Dia menerangkan bahwa sang juru taktik mengajaknya untuk memberikan yang terbaik selagi musim reguler belum berakhir dan kesempatan masih ada.

"Sebenarnya, saya mengalami kesulitan untuk kembali ke dalam suasana hati. Sehari setelah kalah dari AI Peppers, suasana hati saya tidak terlalu baik saat latihan, namun pelatih berkata, 'Saya akan bekerja keras. Dia berkata, 'Ayo kita lakukan."

Benar saja, suntikan itu bak manjur bagi Kim dan akhirnya berhasil menang atas Hyundai dengan skor telak 3-0.

Kini Kim menanti laga pamungkas di putaran keenam ini untuk memastikan nasibnya finis di puncak atau kedua.

BERITA TERKAIT

Pink Spiders akan bersua dengan GS Caltex hari Jumat (15/3/2024) sedangkan Hyundai ketemu AI Peppers hari Sabtu (16/3/2024).

Jadwal Liga Voli Korea Minggu Ini

Selasa, 12 Maret 2024

- Pukul 17.00 WIB: Hyundai Hillstate vs Pink Spiders

Rabu, 13 Maret 2024

- Pukul 17.00 WIB: Red Sparks vs AI Peppers

Kamis, 14 Maret 2024

- Pukul 17.00 WIB: IBK Altos vs Hi-Pass

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas