Momen Middle Blocker Pink Spiders & Red Sparks Saling Menyemangati via Telepon sebelum Bertanding
Lee Ju-ah menghubungi Jung Ho-young via telepon sebelum bertanding untuk saling menyemangati jelang laga Red Sparks vs Pink Spiders.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
“Kita semua bersama-sama mengatakan bahwa kita tidak boleh menunjukkan sikap seperti itu tahun ini," terangnya.
Red Sparks tentu tidak bisa dipandang sebelah mata oleh Pink Spiders.
Jika di flashback, Red Sparks merupakan tim pertama yang memberikan kekalahan bagi Kim Yeon-koung dkk. Megawati Hangestri cs pulalah yang membuat Pink Spiders kali pertama bertekuk lutut di depan pendukungnya sendiri.
Oleh karena itu, meski di atas kertas Pink Spiders diunggulkan, namun skuad asuhan Ko Hee-jin memiliki seabrek motivasi dan modal untuk mempermalukan tim voli putri tersukses di Negeri Ginseng ini.
JADWAL PLAY-OFF LIGA VOLI KOREA 2023-2024
Jumat (22/3/2024) - Samsan World Gymnasium, Incheon
Incheon Heungkuk Life Pink Spiders vs Daejeon JungKwanJang Red Sparks - 17.00 WIB
Minggu (24/3/2024) - Chungmu Gymnasium, Daejeon
Daejeon JungKwanJang Red Sparks vs Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 17.00 WIB
Selasa (26/3/2024) - Samsan World Gymnasium, Incheon
Incheon Heungkuk Life Pink Spiders vs Daejeon JungKwanJang Red Sparks - 17.00 WIB*
*Pertandingan ketiga akan terlaksana jika kedua tim saling mengalahkan pada dua pertemuan awal
(Tribunnews.com/Giri)