Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Tinju Dunia: Saul Canelo Alvarez vs Jaime Munguia, Mencari Raja Kelas Menengah Sejati

Saul Canelo Alvarez akan menghadapi Jaime Munguia dalam jadwal tinju dunia yang digelar Minggu (5/5/2024) pukul 10.00 WIB.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jadwal Tinju Dunia: Saul Canelo Alvarez vs Jaime Munguia, Mencari Raja Kelas Menengah Sejati
FREDERIC J. BROWN / AFP
Saul Canelo Alvarez berpose dengan sabuk juaranya. Canelo akan menghadapi Jaime Munguia dalam jadwal tinju dunia, Minggu (5/5/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Juara kelas menengah super, Saul Canelo Alvarez, akan kembali bertanding pada jadwal tinju dunia pekan ini.

Jadwal tinju dunia yang akan menampilkan Saul Canelo Alvarez bakal menempatkan Jaime Munguia sebagai lawannya.

Pertandingan dalam jadwal tinju dunia antara Saul Canelo Alvarez vs Jaime Munguia akan digelar Minggu (5/5/2024) sekira pukul 22.00 WIB di T-Mobile Arena, Amerika Serikat.

Baca juga: Tinju Dunia: Dituduh Maling hingga Mau Adu Jotos, Oscar De La Hoya Bakal Tuntut Saul Canelo Alvarez

Pemenang duel tinju ini bisa dikatakan bakal menentukan sosok yang berhak menyandang status sebagai juara tak terkalahkan di kelas menengah super atau undisputed super middleweight champion.

Saul Canelo Alvarez diprediksi tak akan melenggang mudah dalam laga ini.

Pasalnya sang lawan juga bukan petinju sembarangan.

Jaime Munguia datang ke T-Mobile Arena dengan status sebagai petinju tak terkalahkan.

Canelo Alvarez (Kiri) dan Jermell Charlo (kanan) berhadapan saat konferensi pers menjelang duel kelas menengah super tak terbantahkan mereka pada 30 September 2023.
Canelo Alvarez (Kiri) dan Jermell Charlo (kanan) berhadapan saat konferensi pers menjelang duel kelas menengah super tak terbantahkan mereka pada 30 September 2023. (SARAH STIER / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / GETTY IMAGES VIA AFP)
Berita Rekomendasi

Rekor bertandingnya juga tak kalah mentereng.

Munguia sudah 43 kali tampil di ajang profesional.

Sebanyak itu pula ia selalu menang atas lawannya.

Munguia melengkapi rekor impresifnya dengan banyaknya kemenangan KO.

Ia memiliki catatan 34 kali menang KO atas lawannya.

Motivasi Jaime Munguia untuk menghadapi Canelo Alvarez tak bisa lebih baik lagi.

Ia datang dengan modal kemenangan TKO atas John Ryder.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas