Prediksi Serampangan Conor McGregor untuk UFC 302, Islam Makhachev dan Dustin Poirier Merana
Conor McGregor seperti serampangan dalam memberikan prediksi untuk UFC 302 yang mempertemukan Islam Makhachev melawan Dustin Poirier.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
Namun tak lama setelah membuat cuitan itu, Conor McGregor seperti hilang ingatan.
Ia malah gantian mengolok-olok Dustin Poirier yang sebelumnya dijagokan.
Menurutnya, Dustin yang berjuluk The Diamond itu akan kalah lewat kuncian dari Makhachev.
"Orang itu lagi. Tim ini benar-benar fokus," papar Conor McGregor dikutip dari Daily Mail.
"Apapun yang akan ia lakukan, tak akan ada bedanya."
"Makhachev akan memenangkan laga ini lewat kuncian di ronde pertama," sambungnya.
Pantas saja Conor McGregor tak serius memberikan prediksi UFC 302.
Pasalnya ia memiliki sejarah kurang baik dengan kedua petarung tersebut.
Memang dalam kasus Islam Makhachev, Conor McGregor belum pernah berduel secara langsung.
Namun The Notorious pernah mencari gara-gara dengan sahabat Makhachev, Khabib Nurmagomedov.
Geger besar yang melibatkan Khabib dan Conor McGregor turut menyeret Islam Makhachev yang kala itu mendampingi The Eagle.
Sementara itu dari sisi Dustin Poirier, Conor McGregor pernah dipecundangi langsung oleh The Diamond.
Dalam tiga kali perjumpaan, Dustin Poirier memenangkan dua pertandingan.
Sedangkan satu pertandingan lainnya dimenangkan oleh Conor McGregor.
(Tribunnews.com/Guruh)