Live Hasil Proliga 2024: BIN vs BJB, Megawati Hangestri Jumpa Mantan Tim Wilda Nurfadhilah
Live hasil Proliga 2024 hari ini ada partai seru antara Jakarta BIN yang diperkuat Megawati Hangestri melawan juara bertahan Bandung BJB Tandamata.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Live hasil Proliga 2024 hari ini ada partai seru antara Jakarta BIN yang diperkuat Megawati Hangestri melawan juara bertahan Bandung BJB Tandamata, Kamis (13/6/2024).
Secara tidak langsung duel kali ini akan menyuguhkan pertarungan Megawati melawan mantan klub rekan setimnya, Wilda Nurfadhillah.
Yap, Wilda merupakan mantan pemain sekaligus kapten BJB yang mana kali ini akan dihadapi dalam tajuk Jakarta BIN vs Bandung BJB di Proliga 2024.
Duel Jakarta BIN vs Bandung BJB akan berlangsung mulai pukul 14.00 WIB tayang di Moji TV via Vidio.com.
Kedua tim jelas mengincar kemenangan dengan tujuan masing-masing untuk memperbaiki posisi di tabel klasemen Proliga 2024.
BIN yang diperkuat Megawati mengincar tiga poin demi menipiskan gap dengan Jakarta Popsivo Polwan yang digdaya di puncak klasemen.
Popsivo saat ini menduduki posisi pertama dengan koleksi 24 poin, sedangkan BIN berada di peringkat kedua dengan torehan 19 poin.
Jarak kedua tim sebanyak 5 angka dan BIN berharap bisa menipiskan gap poin sebelum menuju final four Proliga 2024.
Sementara itu Bandung BJB yang satu kaki sudah berada di final four Proliga 2024 berharap bisa kian mengokohkan posisinya di tabel klasemen.
Saat ini BJB memiliki 14 poin dan berjarak empat angka dari Jakarta Elektrik PLN (JEP) yang membukukan 10 poin sejauh ini.
Yang jelas BJB tidak ingin terkejar oleh JEP dalam hal torehan poin di posisi klasemen Proliga 2024 saat ini.
Dari laga lainnya akan ada pertarungan antara Gresik Petrokimia dan Jakarta Pertamina Enduro (JPE).
Di atas kertas ini laga yang cukup menguntungkan bagi JPE lantaran diunggulkan jika dilihat dari posisi tabel klasemen Proliga 2024.
Baca juga: Jadwal Proliga 2024, Kamis 13 Juni: Kans Tim Megawati ke Final Four, Rivan Cs Cari Penawar Luka
JPE berada di urutan ketiga dalam papan klasemen dengan koleksi 15 poin. Sementara itu Gresik Petromikia justru berada di urutan keenam dengan koleksi 5 poin saja.