Update Hasil Final Australia Open 2024: Ana/Tiwi Juara, Tren Runner-up Akhirnya Terputus
Update hasil final Australia Open 2024 dari sektor ganda putri, Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya berhasil keluar sebagai juara, Minggu (16/6/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Update hasil final Australia Open 2024 dari sektor ganda putri, wakil Indonesia yakni Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya berhasil keluar sebagai juara, Minggu (16/6/2024).
Bertanding di Quaycentre, Sydney, Ana/Tiwi berhasil menjuarai Australia Open 2024 usai mengalahkan utusan Malaysia, Lai Pei Jing/Lim Chiew Sien.
Meski kalah di gim pertama, Ana/Tiwi mampu bangkit dan akhirnya berhasil menyudahi pertandingan dengan kemenangan.
Ana/Tiwi menyudahi perlawanan Lai/Lim lewat permainan rubber gim dengan skor akhir 12-21, 21-7, 21-13.
Praktis, Ana/Tiwi berhasil memutus tren runner-up mereka tahun ini.
Dalam dua laga final yang mereka lakoni sebelumnya, Ana/Tiwi selalu menelan kekalahan dan gagal membawa trofi juara.
Ana/Tiwi harus puas sebagai runner-up Spain Masters 2024 dan Thailand Open 2024.
Baca juga: Gagal Juara Australia Open 2024, Ester Nurumi Dapat Hiburan Kenaikan Ranking
Dan akhirnya, Ana/Tiwi pecah telur, Australia Open 2024 menjadi trofi pertama mereka musim ini.
Setelah Ana/Tiwi, Indonesia masih berpeluang menambah gelar juara Australia Open 2024 lewat ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Di final Australia Open 2024, Ahsan/Hendra sudah ditunggu wakil China, He Jiting/Ren Xiangyu.
Sebelumnya, Ester Nurumi gagal membawa pulang gelar juara Australia Open 2024 usai kalah dari utusan Jepang, Aya Ohori, 21-17, 19-21, 16-21.
Baca juga: Australia Open 2024 Jadi Final ke-77 Hendra Setiawan, Media China Sebut sebagai Legenda Abadi
Jadwal dan Hasil Final Australia Open 2024
- Match 1 (XD): Jiang Zhenbang/Wei Yaxin (China) vs Guo Xinwa/Chen Fanghui (China), 21-12, 16-21, 21-12
- Match 2 (WS): Ester Nurumi (Indonesia) vs Aya Ohori (Jepang), 21-17, 19-21, 16-21
- Match 3 (WD): Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya (Indonesia) vs Lai Pei Jing/Lim Chiew Sien (Malaysia), 12-21, 21-7, 21-13