Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

An Se-young Pamer Hubungan dengan Jorji setelah Lolos ke Final Olimpiade Paris 2024

An Se-young memberikan pujian besar kepada pebulu tangkis Indonesia yang menjadi lawannya di semifinal, Gregoria Mariska Tunjung.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in An Se-young Pamer Hubungan dengan Jorji setelah Lolos ke Final Olimpiade Paris 2024
Instagram @bwf.official
Gregoria Mariska Tunjung dan An Se-young sesaat setelah bertanding di semifinal Olimpiade Paris 2024, Minggu (4/8/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young akan tampil di final badminton Olimpiade Paris hari ini, Senin (5/8/2024).

Kelolosan An Se-young ke final tak lepas dari kemenangan yang ia raih atas jagoan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di babak semifinal lalu.

An Se-young dan Gregoria Mariska Tunjung terlibat pertarungan sengit selama tiga gim yang tuntas dengan skor 11-21, 21-13, dan 21-16.




Sesaat setelah memastikan diri tampil di final, An Se-young tak lupa memberikan pujian kepada Gregoria.

Baca juga: Jadwal Final Tunggal Putra Badminton Olimpiade 2024: Kans Viktor Axelsen Dampingi Lee/Wang

Ia mengaku bisa merasakan apa yang dipikul Jorji, panggilan dari Gregoria.

Pasalnya Jorji merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di cabor badminton.

Terlepas dari itu, An Se-young dan Jorji sudah kenal cukup lama.

BERITA TERKAIT

Hubungan hangat dan akrab yang terjalin di antara keduanya membuat pertandingan makin menarik.

Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia melakukan pukulan melawan pemain Korea Selatan An Se-young dalam pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putri mereka pada Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena di Paris pada 4 Agustus 2024. (ARUN SANKAR / AFP )
Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia melakukan pukulan melawan pemain Korea Selatan An Se-young dalam pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putri mereka pada Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena di Paris pada 4 Agustus 2024. (ARUN SANKAR / AFP ) (AFP/ARUN SANKAR)

Selepas laga pun An Se-young tak mau merayakan kemenangannya sendirian.

Ia mengajak Gregoria Mariska untuk bersama-sama menyapa ke arah penonton.

An Se-young pun menjabarkan perlakuan yang ia terima saat bersama Jorji di Indonesia.

"Saya rasa dia pasti merasakan tekanan sangat berat karena menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa," ujar An Se-young dikutip dari Sports Naver.

"Dia adalah pemain yang sudah saya kenal sejak masih di level junior."

"Dia lebih tua dari saya, tetapi kami sangat dekat."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas