Jadwal Badminton Japan Open 2024: Perang Saudara di Hari Pertama, The Daddies vs Leo/Bagas
Jadwal badminton Japan Open 2024 telah resmi dirilis, Ahsan/Hendra akan berhadapan dengan duet anyar ganda putra Leo/Bagas, Selasa (20/8/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal badminton Japan Open 2024 telah resmi dirilis di laman resmi BWF, perang saudara sudah tersaji di hari pertama.
Diketahui, Japan Open 2024 bakal berlangsung pekan ini, mulai Selasa (20/8/2024) hingga Minggu (25/8/2024) di Yokohama Arena.
Dua pasang ganda putra Indonesia langsung berduel di 32 besar Japan Open 2024, Selasa (20/8/2024).
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan berhadapan dengan duet anyar ganda putra Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.
Dengan begitu, satu wakil Indonesia otomatis gugur di 32 besar Japan Open 2024.
Duel antara Ahsan/Hendra (The Daddies) vs Leo/Bagas jelas menarik dinantikan.
Mengingat Leo/Bagas merupakan pasangan baru, Japan Open 2024 menjadi panggung debut mereka.
Sementara untuk Ahsan/Hendra sendiri, ganda putra senior itu sudah pernah sekali mencicipi gelar juara Japan Open edisi 2013 silam.
Baca juga: Poin BWF Japan Open 2024: Angka Menggiurkan bagi Ginting Cs demi Dongkrak Ranking
Di hari yang sama dengan duel Ahsan/Hendra vs Leo/Bagas, sebanyak lima wakil Indonesia juga akan unjuk aksi.
Ada Anthony Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo, Rehan Naufal/Lisa Ayu, Fajar Alfian/Rian Ardianto.
Serta Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle dan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi.
Adapun satu wakil Indonesia lainnya, yakni Shohibul Fikri/Daniel Marthin baru akan main di Japan Open 2024 hari kedua, Rabu (21/8/2024).
Lebih lengkapnya, berikut jadwal wakil Indonesia di 32 besar Japan Open 2024 hari pertama, Selasa (20/8/2024).
Baca juga: Kiprah Wakil Indonesia di Japan Open: Paceklik Gelar Empat Tahun, Ganda Putra Punya Sejarah Menawan
Jadwal Wakil Indonesia di 32 Besar Japan Open 2024
Selasa (20/8/2024) mulai pukul 09.00 waktu Jepang atau 07.00 WIB
Lapangan 1
Match 4 (MS): Anthony Ginting (Indonesia) vs Yushi Tanaka (Jepang)
Lapangan 2
Match 3 (MD): Fajar Alfian/Rian Ardianto (Indonesia) vs Xie Haonan/Zheng Weihan (China)
Match 10 (MD): Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Bagas Maulana/Leo Carnando (Indonesia)
Lapangan 3
Match 9 (MS): Chico Aura Dwi (Indonesia) vs Arnaud Merkle (Prancis)
TBA (lapangan dan jam diumumkan menyusul)
(XD) Rehan Naufal/Lisa Ayu (Indonesia) vs Sathish Kumar/Aadya Variyath (India)
(XD): Ruttanapak Outpong/Jhenicha Sudjaipraparat (Thailand) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle (Indonesia)
(MD): Chen Cheng Kuan/Chen Sheng Fa (Taiwan) vs Sabar Karyaman/Reza Pahlevi (Indonesia)
(Tribunnews.com/Isnaini)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.