Daftar Pembalap MotoGP 2025 Terbaru: Honda Boyong Partner Mario Aji, Tersisa Pramac Yamaha
Partner Mario Aji, Somkiat Chantra diboyong LCR Honda ke MotoGP 2025, kursi tim kelas premier tersisa Pramac Yamaha.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Daftar pembalap MotoGP 2025 terbaru, partner Mario Aji, Somkiat Chantra diboyong LCR Honda ke kelas premier, Jumat (30/8/2024).
Somkiat Chantra merupakan pembalap Thailand yang akan menggantikan posisi rider kawakan, Takaaki Nakagami yang terdepak dari skuad LCR Honda.
Pembalap muda kelahiran tahun 1998 ini akan turut serta dalam pengembangan motor RC213V milik Honda di MotoGP 2025 mendatang.
Dipastikan bakal bersanding dengan Johann Zarco di MotoGP 2025 bersama LCR Honda, Chantra mengaku dirinya senang sekali.
Naik kelas premier sebagai rider asal Asia Tenggara, satu pencapaian epik dari seorang Somkiat Chantra.
Dia menceritakan bahwa atas kesempatan ini, Chantra langsung memberikan kabar kepada mamanya sembari menangis.
"Minggu lalu saya tahu bahwa saya akan turun di MotoGP,” ungkap Chantra mengutip Crash.
"Saya sangat senang ketika saya tahu bahwa saya akan naik ke MotoGP tahun depan, saya sangat senang. Saya menangis, menelepon ibu saya."
Sebelum Chantra mendapat kans untuk ke Honda, sejatinya incaran tim Idemitsu tersebut adalah jagoan Jepang, Ai Ogura.
Namun Ogura memutuskan untuk berlabuh ke tim Amerika, untuk musim depan.
Keputusan Ogura ke Trackhouse Aprilia didapat saat seri balapan di Austria berlangsung.
Tepat setelah itu Chantra mulai dikaitkan dengan LCR Honda karena Nakagami dinilai bakal hengkang.
Benar saja, Honda telah mengumumkan akan menggunakan jasa Chantra ketimbang Nakagami musim depan.
Baca juga: Jadwal MotoGP Aragon 2024 Hari Ini Dimulai FP, Marquez Tak Andalkan Kejayaan Masa Lalu
Seiring dengan hadirnya Chantra di garasi LCR Honda, tim kelas premier yang belum punya pembalap sisa satu.