Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Debut Yolla Yuliana di Liga Voli Jepang: Tokyo Sunbaems Bertandang, Main Jam 12.00 WIB

Jadwal debut Yolla Yuliana di Liga Voli 2 Jepang, Tokyo Sunbaems sebagai klub baru Yolla akan bertandang pada 26 Oktober mendatang.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal Debut Yolla Yuliana di Liga Voli Jepang: Tokyo Sunbaems Bertandang, Main Jam 12.00 WIB
Laman resmi Tokyo Sunbaems
Middle blocker Indonesia, Yolla Yuliana saat berlatih bersama klub barunya, Tokyo Sunbaems di kasta kedua Liga Voli Jepang musim 2024/2025. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal debut Yolla Yuliana bersama Tokyo Sunbaems di kompetisi kasta kedua Liga Voli Jepang. Yolla mengukir sejarah.

Middle blocker Nasional, Yolla Yuliana diketahui menjadi pevoli Indonesia kedua yang musim ini menjalani abroad alias berkarier di luar negeri.

Nama pertama jelas Megawati Hangestri Pertiwi, yang menjalani musim keduanya di Korea Selatan bersama Daejeon JungKwanJang Red Sparks.

Sedangkan Yolla Yuliana menjadi yang kedua. Pevoli asal Bandung, Jawa Barat ini dikontrak selama tujuh bulan oleh Tokyo Sunbaems. 

Yolla Yuliana resmi diperkenalkan sebagai pemain baru klub voli Jepang, Tokyo Sunbeams, Selasa (3/9/2024) malam WIB.
Yolla Yuliana resmi diperkenalkan sebagai pemain baru klub voli Jepang, Tokyo Sunbeams, Selasa (3/9/2024) malam WIB. (Kolase Tribunnews - Situs Resmi Tokyo Sunbeams)

Pevoli yang mengantarkan Jakarta Electric PLN melangkah sampai ke final Proliga 2024 ini juga mengukir sejarah. Dia merupakan pevoli putri pertama yang berkarier di Liga Voli Jepang.

Sedangkan dari sektor putra, ada Rivan Nurmulki menjadi pevoli putra Tanah Air pertama dengan bergabung ke VC Nagano Tridents pada musim 2020.

Kini yang menjadi pertanyaan, kapan debut Yolla Yuliana bisa disaksikan volimania Tanah Air?

Berita Rekomendasi

Dilansir dari laman resmi V-League Japan Volleyball, Yolla Yuliana akan menjalani pertandingan pertamanya bersama Tokyo Sunbaems di Liga  Voli 2 Jepang pada 26 Oktober mendatang.

Yolla Yuliana cs dijadwalkan melakoni laga tandang melawan Shinshu Brilliant Aries di Ueda City Nature Park General Gymnasium pada pukul 12.00 WIB.

Diprediski, Yolla Yuliana akan turun sebagai starter. Sebagai salah satu middle blocker berpengalaman yang dimiliki Indonesia, Yolla memang secara spike dan kecepatan tak seperti di masa keemasannya.

Baca juga: Yolla Yuliana Resmi Diperkenalkan sebagai Pemain Baru Klub Liga Voli Jepang Tokyo Sunbeams

Namun jika berbicara soal kualitas block dalam reading the game, maka pevoli yang pernah mencoba trial di Liga Voli Korea Selatan tersebut masih menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia.

Hal itu dia buktikan bersama Electric PLN.

Dia bersama Wilda Nurfadhilah Sugandi (Jakarta BIN) menjadi middle blocker dengan jumlah blokc poin terbanyak di Proliga 2024 dari sektor putri.

Jadwal Debut Yolla Yuliana di Liga Voli 2 Jepang 2024/2025

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas