Momen Motor Pecco Bagnaia Distut Marc Marquez Warnai MotoGP Mandalika 2024
Motor Pecco Bagnaia distut Marc Marquez tepat setelah sesi Practice MotoGP Mandalika 2024 rampung di gelar.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Ada yang menarik setelah sesi Practice MotoGP Mandalika 2024 rampung di gelar pada Jumat (27/9/2024).
Sang juara bertahan Pecco Bagnaia mengalami kehabisan bensin dan memerlukan bantuan dari rider lain.
Hal tersebut terlihat ketika Pecco Bagnaia telah menyelesaikan sesi dan memberikan kode bahwa dirinya perlu bala bantuan.
Tak berselang lama Marc Marquez menghampiri calon rekan setimnya di MotoGP 2025 itu dan langsung menstut motor Pecco.
Pecco langsung menyambut bantuan Marquez dan keduanya berjalan beriringan menuju garasi setelah sesi rampung.
Momen Marquez menstut motor Pecco pun mengundang gelak tawa dari jajaran kru Ducati Lenovo di garasi.
Termasuk bos Ducati Gigi Dall'igna turut tertawa dengan kelakuan dua anak asuhnya musim depan.
Bukan cuma bos Ducati, tapi adik Pecco hingga jajaran kru lainnya pun turut tertawa dengan kejadian tersebut.
Tim MotoGP tak luput dalam menyoroti kejadian tersebut dan langsung mengaitkan dengan apa yang akan terjadi musim depan.
Di mana musim depan Marquez dan Pecco bakal jadi rekan satu tim di pabrikan Ducati.
"Rekan setim masa depan (Marquez-Pecco) yang tengah butuh bantuan," tulis MotoGP.
"Mari kita lihat sekali lagi saat Marc Marquez datang untuk menyelamatkan Pecco Bagnaia."
Terlepas dari momen tersebut, nasib Marquez dan Pecco setelah sesi Practice MotoGP Mandalika cukup berbeda.
Baca juga: Hasil Practice MotoGP Mandalika 2024: Bastianini Melesat dengan Rekor Baru, Marquez Ke-7
Pecco yang sempat kesulitan untuk melakukan time attack dengan catatan waktu ciamik, berhasil comeback.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.