Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Komentar Ko Hee-jin setelah Red Sparks ke Semifinal KOVO Cup 2024, Pasang Badan untuk Megawati

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan komentarnya setelah timnya lolos ke semifinal KOVO Cup 2024, dengan tegas pasang badan untuk Megawati.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Komentar Ko Hee-jin setelah Red Sparks ke Semifinal KOVO Cup 2024, Pasang Badan untuk Megawati
Instagram @kgcvolley
Megawati Hangestri (kiri) dan Ko Hee-jin (kanan) berfoto bareng saat berada di SEA Games 2023 Kamboja. Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan komentarnya setelah timnya lolos ke semifinal KOVO Cup 2024, dengan tegas pasang badan untuk Megawati. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan komentarnya setelah berhasil membawa timnya lolos ke semifinal KOVO Cup 2024.

Red Sparks sudah pasti lolos ke semifinal KOVO Cup 2024 setelah mencatatkan dua kemenangan.

Terbaru, Red Sparks selaku tim Megawati Hangestri berhasil mengalahkan Pink Spiders yang berstatus runner-up Liga Voli Korea musim lalu, Rabu (2/10/2024).

Dalam laga yang berlangsung di Tongyeong Gymnasium, Red Sparks menang atas Pink Spiders dengan skor akhir 3-2 (25-17, 20-25, 23-25, 25-20, 15-11).

Sebelum membungkam Pink Spiders, Red Sparks telah lebih dulu menundukkan IBK Altos.

Red Sparks mengawali kiprahnya di KOVO Cup 2024 dengan manis setelah menang atas IBK Altos dengan skor akhir 3-2 (25-20, 25-23, 23-25, 23-25, 15-11), Senin (30/9/2024).

Dikutip dari The Spike, Ko Hee-jin lantas memuji penampilan apik para pemainnya.

BERITA REKOMENDASI

Ia sangat mengapresiasi timnya yang berhasil meredam perlawanan Kim Yeon-kyung cs.

Baca juga: Hasil Voli KOVO Cup 2024: Megawati Cs Ukir Epic Comeback, Red Sparks Bungkam Pink Spiders 3-2

Momen foto bareng Red Sparks setelah menang atas IBK Altos dengan skor akhir 3-2 (25-20, 25-23, 23-25, 23-25, 15-11), Senin (30/9/2024).
Momen foto bareng Red Sparks setelah menang atas IBK Altos dengan skor akhir 3-2 (25-20, 25-23, 23-25, 23-25, 15-11), Senin (30/9/2024). Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan komentarnya setelah timnya lolos ke semifinal KOVO Cup 2024, dengan tegas pasang badan untuk Megawati. (Instagram resmi @red__sparks)

Meski diawali dengan strategi servis yang kurang maksimal, Ko Hee-jin akhirnya bisa bernafas lega setelah para pemainnya tampil apik dalam hal defence.

Secara gamblang, ia juga berterima kasih kepada asisten pelatih Lee Kang-ju yang secara khusus melatih skema bertahan.

Ko Hee-jin juga memuji penampilan apik dari Yeom Hye-sun.

“Kim Yeon-kyung pastinya Kim Yeon-kyung. Namun akhirnya saya melakukannya dengan baik setelah melakukan berbagai variasi.

"Memang, strategi servis kami mengecewakan."

"Kami mengatakan kami tidak boleh melepaskan poin serangan apa pun di set ke-4."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas