Jadwal Siaran Langsung Arctic Open 2024, Misi Terselubung Lee Zii Jia Buat Jojo & Ginting Tak Tenang
Jadwal siaran langsung turnamen badminton Arctic Open 2024 bakal berlangsung 8-13 Oktober, Lee Zii Jia beri ancaman ke Jojo dan Ginting.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal siaran langsung turnamen badminton Arctic Open 2024 siap menemani badminton lovers Tanah Air pekan depan.
Berlabel BWF World Tour Super 500, Arctic Open 2024 bakal digelar di Vantaa, Finlandia, mulai 8-13 Oktober mendatang.
Sebanyak 13 wakil Indonesia siap beraksi.
Adapun untuk siarannya, Arctic Open 2024 bakal ditayangkan di SPOTV, Vidio, dan Vision+.
Dan kemungkinan, baru akan tayang di iNews TV mulai babak semifinal dan final.
Berbicara soal wakil Indonesia, Jonatan Christie (Jojo) dan Anthony Sinisuka Ginting menjadi andalan tunggal putra.
Jojo dan Ginting diketahui belum aman dalam perebutan tiket BWF World Tour Finals 2024.
Jojo berada di peringkat 29 dalam ranking Race to Finals.
Sementara Ginting menempati peringkat 14 dalam ranking Race to Finals.
Baca juga: China Dominasi Peringkat 1 BWF, Negara Asal Shi Yuqi Kuasai Empat Sektor Sekaligus
Padahal untuk amannya, Jojo dan Ginting harus berada di delapan besar ranking Race to Finals.
Untuk itu, Jojo dan Ginting wajib ngegas dalam sisa turnamen jelang BWF World Tour Finals 2024, termasuk Arctic Open 2024.
Berada dalam kondisi yang belum aman dan tak tenang, Jojo dan Ginting justru sudah mendapat ancaman dari pesaingnya.
Termasuk tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia.
Pasalnya, Lee Zii Jia membawa misi terselubung di Arctic Open 2024.