Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rival Marc Marquez Comeback, Andrea Iannone Gabung Tim Valentino Rossi di MotoGP Malaysia 2024

Rival Marc Marquez comeback di MotoGP Malaysia 2024 setelah ditunjuk oleh tim Valentino Rossi untuk menggantikan Fabio Di Giannantonio.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rival Marc Marquez Comeback, Andrea Iannone Gabung Tim Valentino Rossi di MotoGP Malaysia 2024
Instagram/andreaiannone
Rival Marc Marquez Comeback, Andrea Iannone Gabung Tim Valentino Rossi di MotoGP Malaysia 2024 - Andrea Iannone 

Kembalinya The Maniac setelah Terjerat Kasus

Bukan menjadi rahasia lagi jika Si Maniak absen cukup lama dari ajang balap motor karena kasus yang menyeretnya. 

Ya, rider berkebangsaan Italia tersebut mendapatkan sanksi menyusul kasus doping yang membelitnya usai gelaran MotoGP Malaysia 2019.

Alih-alih mendapatkan keringanan hukuman melalui banding, The Maniac Joe justru menerima kenyataan pahit.

Hukumannya yang semula hanya dua tahun justru ditambah menjadi empat tahun karena banding yang setengah hati per Desember 2019.

Dengan sanksi selama empat tahun itu membuat Iannone kehilangan segalanya termasuk kontrak bersama Aprilia yang harus pupus tengah jalan.

Setelah merampungkan sanksi dengan tenggat waktu yang cukup lama tersebut, rider berusia 34 tahun itu resmi mendapatkan panggung lagi.

Berita Rekomendasi

Di pentas ajang balap motor paling bergengsi di dunia yakni MotoGP, Iannone memiliki reputasi sebagai salah satu bintang di sana.

Reputasi tersebut terbangun sejak dia masih berkompetisi di kelas Moto2 dengan menjadi salah satu rival terkuat Marc Marquez.

Iannone dan Marquez sama-sama memiliki gaya balap yang identik di mana mereka tak segan tampil agresif ketika di lintasan.

Bahkan melebihi Marc Marquez, Iannone juga tidak jarang membuat gempar para penggemar dengan sikapnya di luar lintasan.

Layak dinantikan bagaimana aksi salah satu rival berat yang dimiliki Marc Marquez ini.

Tidak menutup peluang pembalap berpaspor Italia tersebut bisa kembali ke ajang balap MotoGP, dengan catatan tampil apik bersama tim satelit Ducati musim depan.

Jadwal MotoGP Malaysia 2024

Jumat, 1 November 2024

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas