Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Score Hasil Timnas Indonesia vs Thailand Semifinal Piala AFF Futsal 2024, Asa Evan Cs ke Final

Jadwal siaran langsung MNC TV duel Timnas Indonesia vs Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024, Jumat (8/11/2024).

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Live Score Hasil Timnas Indonesia vs Thailand Semifinal Piala AFF Futsal 2024, Asa Evan Cs ke Final
Instagram federasifutsal_id
Pemain Timnas Indonesia Rio Pangestu merayakan gol ke gawang Myanmar pada pertandingan Piala AFF Futsal 2024. - Jadwal siaran langsung MNC TV semifinal Piala AFF Futsal 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Live score pantau hasil Timnas Indonesia vs Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024, Jumat (8/11/2024).

Duel Timnas Futsal Indonesia vs Thailand bakal digelar di Terminal Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand, pada pukul 18.00 WIB.

Aksi Evan Soumilena dan kawan-kawan dapat disaksikan melalui siaran langsung MNCTV dan live streaming Vision+ yang bisa diakses di sini.

Sebelumnya, Timnas Futsal Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF Futsal 2024 sebagai juara Grup B.

Tim asuhan Hector Souto itu tampil sempurna di babak fase grup dengan meraih tiga kemenangan beruntun atas Kamboja, Australia, dan Myanmar.

Para pemain Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Myanmar pada pertandingan grup B Piala AFF Futsal 2024.
Para pemain Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Myanmar pada pertandingan grup B Piala AFF Futsal 2024. (Instagram federasifutsal_id)

Beda nasib dengan Timnas Futsal Indonesia, Thailand lolos ke semifinal sebagai runner-up Grup A.

Dari empat laga yang dijalani, Thailand berhasil memenangi 3 laga dan kalah sekali.

BERITA REKOMENDASI

Satu kekalahan 2-3 atas Vietnam pada laga terakhir fase grup membuat Thailand harus puas finis di posisi runner-up Grup A.

Seperti yang sudah-sudah, tim dengan status juara grup akan bertemu runner-up grup di babak gugur.

Maka dari itu, Thailand yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia di babak semifinal Piala AFF Futsal 2024.

Meski begitu, laga melawan Thailand ini tentu tak akan mudah.

Dari segi ranking, Timnas Indonesia saat ini menempati peringkat 28 dunia. Sedangkan Thailand berada di urutan 11 dunia.


Selain itu, Thailand juga bermain di hadapan publik sendiri yang membuat mereka bakal tampil lebih percaya diri.

caption: Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan telak 5-1 atas Myanmar dalam pertandingan terakhir fase grup B ASEAN Futsal Championship 2024 yang berlangsung di Stadion Nakhon Ratchasima, Thailand, Rabu (6/11/2024). dok: FFI
caption: Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan telak 5-1 atas Myanmar dalam pertandingan terakhir fase grup B ASEAN Futsal Championship 2024 yang berlangsung di Stadion Nakhon Ratchasima, Thailand, Rabu (6/11/2024). dok: FFI (dok: FFI)

Baca juga: Jadi Penantang Indonesia, Pelatih Thailand Bawa Aroma Balas Dendam ke Semifinal Piala AFF Futsal

Meski begitu, Timnas Futsal Indonesia tak boleh gentar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas