Bastianini dan Espargaro Ribut, Buntut Aksi Pak RT Kawal Jorge Martin Juara Dunia MotoGP 2024
Enea Bastianini kecam aksi Aleix Espargaro yang mengawal Jorge Martin saat final race, rider berjuluk Pak RT beri tanggapan.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Enea Bastianini mengecam aksi Aleix Espargaro yang dinilai terlalu mengorbankan dirinya demi mengawal Jorge Martin saat berebut gelar juara dunia MotoGP 2024.
Upaya pembalap berjuluk Pak RT tersebut dinilai Bastianini merugikan rider lainnya dan sekaligus merusak balapan final musim 2024.
Memang jika menilik ulang agenda balapan seri pamungkas, Bastianini dan Espargaro sempat berduel untuk posisi keempat.
Kedua rider menyuguhkan drama yang ciamik namun pembalap Aprilia masih mampu memberikan defense yang solid.
Tapi sayangnya karena itu rekan setim Pecco Bagnaia ngamuk karena Espargaro dinilai kurang profesional lantaran lebih mengutamakan persahabatan.
Menurut Bastianini, akan lebih baik Espargaro turut bertarung untuk memperebutkan podium di balapan terakhirnya sebagai full-time rider.
Bukan malah mengawal sahabatnya, Jorge Martin untuk finis podium dan memastikan gelar juara dunia MotoGP 2024 di markas sendiri.
"Perilaku Aleix tidak memberinya penghargaan," buka Enea Bastianini langsung terus terang dilansir MotorcycleSports.
"Itu adalah balapan terakhirnya (Espargaro), dan dia memiliki kesempatan untuk memperjuangkan podium."
"(Namun) Sebaliknya, dia memilih untuk memprioritaskan persahabatannya dengan Martin, dan dengan melakukan (pengawalan) itu, dia merusak balapan pembalap lain. Hal-hal seperti ini seharusnya tidak terjadi dalam balapan profesional," tambah partner Bagnaia.
Yang membuat Bastianini kian geram, Espargaro bukanlah rekan setim Martin dalam perebutan gelar.
Baca juga: 4 Fakta Jorge Martin Juara Dunia MotoGP 2024: Lunasi Dendam hingga Ukir Sejarah Manis
Dan jika melihat potensi Espargaro, pembalap yang akrab disapa Pak RT tersebut bisa finis podium.
"Bagi saya, (tindakan Espargaro) itu tidak benar. Ia bukan rekan setim Martin."
"Tanpa pertarungan dengan Aleix (Espargaro), mungkin saya bisa berbuat lebih banyak."