Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Liga Voli Korea: Red Sparks Permalukan Hi-Pass di Kandangnya Sendiri, Megawati Cs Menang 3-1

Hasil Liga Voli Korea Putri hari ini menyajikan kemenangan Red Sparks atas Hi-Pass dengan skor akhir 3-1, Jumat (7/12/2024).

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Liga Voli Korea: Red Sparks Permalukan Hi-Pass di Kandangnya Sendiri, Megawati Cs Menang 3-1
KOVO
Selebrasi dari Megawati Hangestri dan pemain Red Sparks lainnya ketika bertanding melawan GS Caltex pada Minggu, 20 Oktober 2024. Hasil Liga Voli Korea Putri hari ini menyajikan kemenangan Red Sparks atas Hi-Pass dengan skor akhir 3-1, Jumat (7/12/2024). 

Megawati lalu ditarik keluar saat Red Sparks memimpin 13-11, ia digantikan oleh Kim Chae-na.

Tanpa Megawati, Red Sparks tak mengalami kesulitan yang berarti.

Skuad asuhan Ko Hee-jin terus memperjarak keunggulan hingga 19-16.

Megawati kembali dimasukkan, Red Sparks mampu menutup set pertama dengan kemenangan 25-22.

Di set kedua, Red Sparks tertinggal lebih dulu.

Hi-Pass memulai set kedua dengan dua block poin beruntun, spike dari Bukilic dan Megawati jatuh di lapangan sendiri.

Yang menjadi sorotan, ritme permainan Red Sparks belum terlalu cair.

Berita Rekomendasi

Megawati cs belum terlihat nyaman dalam menyerang.

Sebaliknya, Hi-Pass lebih disiplin dalama hal penerimaan bola pertama hingga defence.

Rotasi kembali dilakukan Red Sparks, Megawati digantikan Kim Chae-na saat Red Sparks tertinggal 15-16.

Buntu dan tertinggal 17-19, Red Sparks akhirnya kembali memasukkan Megawati.

Red Sparks menutup set kedua dengan kekalahan 25-27.

Di set ketiga, Red Sparks balik ke setelan awal.

Setelah mendapat sedikit omelan dari Ko Hee-jin, gaya permainan Red Sparks mulai ada perubahan.

Red Sparks bermain lebih rapi, namun kubu Hi-Pass juga sering melakukan kesalahan sendiri.

Set ketiga dimenangkan Red Sparks 25-19.

Para pemain Red Sparks menggila di set keempat.

Bola-bola quick disambar Megawati tanpa ampun.

Set keempat dimenangkan Red Sparks dengan skor 25-20.

(Tribunnews.com/Isnaini)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas