Hasil Liga Voli Putri Korea: Epic Comeback Megawati Cs, Red Sparks Tekuk AI Peppers 2-3
Red Sparks berhasil menang berkat comeback atas AI Peppers lewat pertarungan sengit hingga lima set saat laga tandang.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Red Sparks mampu unggul hingga 17-23 dan menutup set pertama dengan skor 18-25.
Duel lanjut ke set kedua, Red Sparks justru keteteran di awal pertandingan.
Tim tuan rumah secara mengejutkan tampil jauh lebih baik dibanding set pertama.
Spike keras Park Jeong-ah dan jajaran pemain asing bikin Red Sparks kebingungan.
Meski terus berhasil mengejar dengan skor 4-4 hingga 7-6, permainan Red Sparks belum solid.
Anak didik Ko Hee-jin hampir selalu kecolongan oleh AI Peppers yang sedang dalam momentum apik.
Sempat mengikis gap menjadi 12-11, Red Sparks belum konsisten dalam hal bertahan.
Terus berupaya untuk merubah strategi, akhirnya Red Sparks bangkit dengan keunggulan 16-18.
Namun tim tuan rumah masih mampu mengejar dan berhasil menyamakan skor menjadi 19-19.
Pertarungan ketat tersaji di poin kritis hingga kedua kubu mencatatkan skor sama 21-21.
Fokus Red Sparks buyar, AI Peppers sukses comeback di set kedua dengan skor 25-21.
Permainan AI Peppers di set ketiga kian menyala dan Red Sparks semakin kerepotan.
Sempat unggul 5-6, tim asal Daejeon terus tertinggal dengan skor 12-7
Konsistensi attack dan defense dari tim tuan rumah dipertontonkan dengan ciamik.