Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Indonesia Masters 2025 Panggung Terakhir sebelum Pensiun, The Daddies Dapat Surat Cinta dari BWF

The Daddies dapat surat cinta dari BWF bertepatan dengan last dance mereka di Indonesia Masters 2025.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Indonesia Masters 2025 Panggung Terakhir sebelum Pensiun, The Daddies Dapat Surat Cinta dari BWF
Instagram resmi @king.chayra
The Daddies dapat surat cinta dari BWF bertepatan dengan last dance mereka di Indonesia Masters 2025. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjadikan Indonesia Masters 2025 sebagai panggung terakhir sebelum pensiun.

Setelahnya, pasangan berjuluk The Daddies itu resmi gantung raket.

Bersamaan dengan momentum tersebut, The Daddies mendapat surat cinta dari Badminton World Federation (BWF).

Melalui laman resminya, BWF mengulas sejumlah prestasi yang telah diukir The Daddies selama menjadi pasangan.

"Minggu ini menandai berakhirnya sebuah era saat legenda bulu tangkis Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan yang akrab disapa "The Daddies".

"The Daddies akan memainkan turnamen terakhir mereka di Indonesia Masters 2025."

"Dengan kerja sama yang solid, pukulan yang ikonik, dan prestasi yang tak tertandingi, pasangan yang mengumumkan pengunduran diri mereka tahun lalu ini akan mengakhiri kerja sama yang luar biasa," tulis BWF.

Baca juga: Daftar 30 Pebulutangkis Tanah Air yang Terjun di Indonesia Masters 2025: Ada yang Debut dan Pensiun

Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (The Daddies) saat berlaga di All England 2024.
Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (The Daddies) saat berlaga di All England 2024. The Daddies dapat surat cinta dari BWF bertepatan dengan last dance mereka di Indonesia Masters 2025. (Laman Resmi PBSI)
Berita Rekomendasi

Sejak pertama kali dipasangkan pada 2012, sederet gelar juara berhasil dimenangkan The Daddies.

The Daddies mengukuhkan namanya sebagai Juara Dunia BWF sebanyak tiga kali, yakni edisi 2013, 2015, dan 2019.

Lalu di ajang All England, The Daddies keluar sebagai juaranya pada edisi 2014 dan 2019.

The Daddies tercatat pernah menduduki peringkat pertama pada 21 November 2013.

"Pasangan ini adalah Juara Dunia tiga kali (2013, 2015, 2019) bersama-sama, pemenang All England dua kali (2014, 2019), mantan pemain peringkat 1 dunia dan merupakan bukti dominasi mereka di panggung global."

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2025: Chiara Susul Jorji dan Putri KW, Alwi Farhan Kandas

Tak hanya menyoroti soal prestasi, BWF juga menyinggung soal sikap tenang dan sportif yang ditunjukkan The Daddies setiap kali mereka bertanding.

Hal itulah yang menjadi alasan mengapa The Daddies banyak digemari oleh sederet pebulutangkis di seluruh dunia.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas