Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Selesaikan Konflik PSSI-KPSI, Pemerintah Tunggu Arahan FIFA dan AFC

Pemerintah terus berkonsultasi dengan FIFA dan AFC, dalam upaya memediasi konflik sepakbola Indonesia

Penulis: Glery Lazuardi
zoom-in Selesaikan Konflik PSSI-KPSI, Pemerintah Tunggu Arahan FIFA dan AFC
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG (MYE)
Pejabat sementara (Pjs) Menteri Negara Pemuda dan Olah Raga, Agung Laksono, Ketua Umum KONI Pusat, Tono Suratman, dan Ketua Umum KOI, Rita Subowo (dari kiri ke kanan), memberikan keterangan seusai pertemuan terkait permasalahan sepak bola nasional di Gedung Menegpora, Jakarta, Selasa (11/12/2012). Pemerintah membentuk satuan tugas yang terdiri dari lima tokoh olah raga, yaitu Rita Subowo, Tono Suratman, Agum Gumelar, Djoko Pekik, dan Yuli Mumpuni. Mereka akan mengadakan konsultasi dengan FIFA dan AFC perihal kemungkinan sanksi yang dijatuhkan FIFA akibat kemelut PSSI dan KPSI. Kompas/Yuniadhi Agung (MYE) 11-12-2012 

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah terus berkonsultasi dengan FIFA dan AFC, dalam upaya memediasi konflik sepakbola Indonesia yang terjadi antara PSSI dan KPSI. Sambil menunggu arahan dari FIFA dan AFC, pemerintah juga berupaya melakukan pendekatan kepada kedua pihak yang bertikai tersebut.

Penanggung Jawab Sementara (Pjs) Menteri Pemuda dan Olahraga, Agung Laksono mengatakan, langkah pemerintah membantu menyelesaikan persoalan sepakbola Indonesia, tidak dilakukan dengan terburu-buru. Menurut Agung, diperlukan pemahaman yang mendalam mengenai persoalan ini.

"Diperlukan pendekatan dan lobi kepada para pemangku kepentingan. Kami terus berkonsultasi dengan FIFA. Pemerintah juga akan memanfaatkan kedatangan AFC pada Januari nanti untuk terus berkomunikasi dan berkonsultasi," tuturnya saat ditemui Tribunnews.com di Kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu(26/12/2012) malam.

Kehati-hatian pemerintah di dalam membantu menyelesaikan konflik sepakbola merujuk pada surat FIFA yang dikirimkan kepada Menpora pada tanggal 26 November 2012.

"Saya tidak ingin terjebak dengan munculnya multitafsir dari pihak-pihak yang berseteru. Pemerintah sebetulnya sudah membalas surat tersebut kepada FIFA untuk meminta kejelasan tentang wewenang apa saja yang bisa dilakukan pemerintah. Namun ketika Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI sudah dilangsungkan, kami belum mendapatkan jawaban,"katanya.

Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat itu mengaku, sampai saat ini masih menunggu arahan dari FIFA dan AFC. Sambil menunggu arahan, pemerintah melakukan pendekatan baik kepada pihak PSSI maupun KPSI. "Di dalam membantu menyelesaikan konflik, pemerintah tidak memihak kepada siapapun. Yang utama adalah kepentingan nasional," ujarnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas