Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menpora: FIFA Beri Wewenang Pemerintah untuk Selesaikan Kasus PSSI

Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Roy Suryo memastikan bahwa pihaknya telah menerima surat resmi dari FIFA

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Menpora: FIFA Beri Wewenang Pemerintah untuk Selesaikan Kasus PSSI
Warta Kota/Adhy Kelana
Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo (kiri) 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Mona Kriesdinar

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN -  Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Roy Suryo memastikan bahwa pihaknya telah menerima surat resmi dari FIFA terkait polemik yang dihadapi PSSI.

"Saya sampaikan sebuah kabar yang sangat menarik, bahwa pemerintah RI telah menerima surat dari FIFA, dan surat itu ditujukan kepada saya bahwa FIFA memberikan wewenang kepada pemerintah untuk menyelesaikan masalah PSSI," jelasnya di sela-sela kegiatan launching gerakan bersepeda di Fisipol UGM, pada Sabtu (16/02/2013) pagi.

Oleh karena itu, dirinya memastikan bahwa segala kebuntuan yang terjadi selama ini, bisa terselesaikan sesegera mungkin. Jadi, tambahnya, jika selama ini ada kekhawatiran takut intervensi, maka dengan adanya surat tersebut, masalah-masalah demikian bisa segera menemukan jalan keluar.

"Akan saya sampaikan minggu depan, karena harus saya sampaikan juga kepada jajaran internal," imbuhnya.

Ia memastikan kepada jajarannya bahwa pihaknya harus punya sikap. Serta menandaskan bahwa PSSI harus tunduk kepada FIFA, kepada AFC dan begitu pula dengan KPSI. "Ya, karena kita sadar bahwa kita semua menginginkan timnas yang lebih kuat dan tangguh," tandasnya. (TRIBUNJOGJA.COM)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas