Tiga Penjaga Gawang Bersaing Jadi Kiper Utama Timnas
Di posisi penjaga gawang, tiga pemain yang dimiliki pelatih Rahmad Darmawan, memiliki kualitas yang sama
Penulis: Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM - Kemampuan merata yang dimiliki para pemain Timnas Indonesia untuk laga Pra-Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, membuat tim pelatih kesulitan menentukan skuat inti yang akan dimainkan pemain.
Persaingan terjadi di setiap lini, termasuk di posisi penjaga gawang. Di posisi penjaga gawang ini, tiga pemain yang dimiliki pelatih Rahmad Darmawan, memiliki kualitas yang sama baiknya. Ketiganya bermain sebagai starter di klubnya masing-masing. Mereka adalah I Made Wirawan (Persib Bandung), Samsidar (Mitra Kukar), dan Kurnia Meiga (Arema Indonesia).
Pelatih kiper Timnas Indonesia, Alan Alfiansyah mengatakan, untuk menentukan posisi penjaga gawang utama bukanlah hal mudah. Tiga penjaga gawang yang adam memiliki kualitas yang sama bagusnya. Ini menjadi kesulitan bagi pelatih kiper memberi masukan kepada pelatih kepala dalam penentuan siapa yang pantas menempati posisi penjaga gawang.
"Kualitas mereka sama, tapi kita punya pertimbangan khusus. Pelatih kepala yang menunjuk penjaga gawang utama. Saya memberikan masukan kepada pelatih, menjelaskan tentang kondisi terakhir ketiga penjaga gawang yang ada," ujarnya saat ditemui Tribunnews.com di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (22/3/2013).
Alan Alfiansyah mengungkapkan, penilaian terhadap penjaga gawang mencakup kesiapan mental, fisik, dan kondisi para pemain. Namun jumlah caps di timnas Indonesia tidak mempengaruhi penilaian pelatih.
Dari ketiga penjaga gawang itu, Syamsidar merupakan yang paling berpengalaman di timnas, dibandingkan I Made Wirawan dan Kurnia Meiga. I Made Wirawan baru tampil satu kali membela timnas senior. Sedangkan Kurnia Meiga merupakan nama baru di posisi penjaga gawang timnas senior, sebelumnya dia membela timnas U-23 di SEA Games 2011.
"Saya pikir untuk masalah itu tidak masalah. Toh kemampuan mereka (termasuk Meiga) sudah terasah di dalam klub saat mereka mengikuti kompetisi. Yang penting sekarang ketiganya siap dan fokus di lapangan sepanjang pertandingan," jelasnya.