Pelatih Timnas U-19 Akan Terapkan Latihan ala Barcelona
Indra mengatakan bahwa ilmu yang didapatnya nanti di Barcelona akan ia terapkan di timnas U-19.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Jakarta, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih timnas u-19, Indra Sjafri mendapatkan kesempatan emas untuk menimba ilmu kepelatihan di salah satu klub terbesar di dunia, Barcelona.
Indra mengatakan bahwa ilmu yang didapatnya nanti di Barcelona akan ia terapkan di timnas U-19.
Pelatih yang sukses membawa Indonesia juara turnamen HKFA di Hongkong ini telah berada di Barcelona sejak 26 Februari lalu dan akan berada di kota bangsa Catalan ini hingga 6 April mendatang.
"Selama saya di Spanyol, saya akan melihat secara langsung turnamen usia muda MIC (Mediteranean International Cup). Selain itu, saya akan belajar kepelatihan Barcelona FC dan Akademi Barcelona. Saya sampai 6 April di sini. Mudah-mudahan apa yang saya dapat di sini bisa dterapkan di timnas U-19," kata Indra saat dihubungi wartawan, Senin (1/4/2013).
Mediteranean International Cup (MIC) 2013 merupakan salah satu turnamen usia muda yang cukup bergengsi. Terhitung beberapa bintang Barcelona justru lahir dari turnamen ini. Maka dari itu, Indra merasa sangat perlu menghadiri orientasi turnamen ini sejak pertama kali ia tiba di Spanyol.
"MIC adalah turnamen yang melahirkan pemain-pemain macam Cesc Fabregas, Lionel Messi, Gerrard Pique, Juan Mata dan bahkan Neymar. Saya pikir dengan melihat apa yang ada di sini dan mempelajarinya, akan sangat berguna bagi kita di Indonesia," kata Indra Sjafri.
Timnas U-19 pada tahun 2013 ini akan menjalani serangkaian kompetisi bergengsi. Puncaknya adalah pada bulan September mendatang ketika timnas U-19 mengikuti Piala AFF U-19 di Timor Leste.