Fernando Torres Masih Tiga Tahun lagi di Chelsea
Rumor bakal kembalinya Fernando Torres ke Atletico Madrid mulai merebak.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Kerap dikritik bersama Chelsea, rumor bakal kembalinya Fernando Torres ke Atletico Madrid mulai merebak. Namun, sebelum isu itu kian santer, Torres buru-buru menepisnya.
Torres mengonfirmasi tak berniat meninggalkan Chelsea dan balik ke Atletico dalam waktu dekat. Dia ingin menghormati kontraknya saat ini bersama The Blues.
Pelatih Atletico, Diego Simeone baru-baru ini mengisyaratkan keinginannya memboyong Torres pada akhir musim, terlebih jika Radamel Falcao harus hengkang. Namun, Torres, yang mencetak dua gol saat Chelsea menang 3-1 atas Rubin Kazan di Liga Europa, menegaskan komitmennya bersama Chelsea.
"Masih banyak hal yang ingin aku capai bersama Chelsea sebelum pulang ke rumah. Sekarang, kembali ke Atletico bukan hal yang realistis," kata Torres kepada AS.
"Aku tidak pernah menyembunyikan fakta sangat berterima kasih untuk semua yang diberikan Atletico. Akan tetapi, kenyataannya adalah aku berada di tim lain dan memiliki tiga tahun tersisa dari kontrakku," sambungnya.
Torres kemudian melanjutkan komentarnya soal hasrat kembali membela timnas Spanyol serta tampil di Piala Konfederasi dan Piala Dunia 2014.
"Tujuanku adalah bermain dengan baik untuk Chelsea sehingga bisa kembali ke timnas Spanyol. Jika semuanya berjalan dengan baik, pintu tim nasional bisa terbuka lagi. Aku masih ingin bermain dan tidak ingin berpikir telah memainkan pertandingan terakhir untuk Spanyol. Aku masih punya banyak pertandingan tersisa untuk Spanyol. Aku masih berharap bisa bermain di Piala Konfederasi dan tahun berikutnya di Piala Dunia," kata Torres.
Duniasoccer/irawan