Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jupp Heynckes: Tak Ada yang Perlu Ditakuti dari Barcelona

Tim terbaik Jerman Bayern Muenchen, dan tim terbaik Spanyol Barcelona ditakdirkan saling berjumpa di babak semifinal Liga Champions

Penulis: Husein Sanusi
zoom-in Jupp Heynckes: Tak Ada yang Perlu Ditakuti dari Barcelona
net
Jupp Henckes 

TRIBUNNEWS.COM – Tim terbaik Jerman Bayern Muenchen, dan tim terbaik Spanyol Barcelona ditakdirkan saling berjumpa di babak semifinal Liga Champions Eropa musim ini. Sementara Real Madrid akan mengulang laga melawan Borussia Dortmund yang sempat mereka lawan di babak penyisihan grup D.

Begitulah hasil drawing semifinal Liga Champions yang berlangsung di markas UEFA di Nyon, Swiss, Jumat (12/4). Drawing ini sesuai dengan harapan sebab mempertemukan tim yang berasal dari dua negara berbeda, Jerman dan Spanyol.

Bayern Muenchen kontra Barcelona mendapat sorotan tajam dari hasil drawing ini. Keduanya adalah tim yang sama-sama sukses menjuari kompetisi domestik masing-masing dengan Bayern sebagai juara Bundesliga dan Barcelona calon kuat juara La Liga.

Pertemuan kedua tim ini adalah yang keenam kali di pentas Liga Champions. Di babak semifinal kedua tim pernah jumpa pada musim kompetisi 1995/96. Pertemuan terbaru kedua tim terjadi di fase delapan besar pada tahun 2008/2009.

Jika ada yang emosional setelah melihat hasil drawing ini adalah pelatih Bayern, Jupp Heynckes. Pasalnya Heynckes di akhir musim ini akan digantikan Pep Guardiola, mantan pelatih Barcelona yang sukses membawa Blaugrana ke puncak kejayaan.

“Barcelona telah mendominasi Eropa dalam beberapa tahun terakhir. Kami tahu ini memberi kami peluang besar. Fase semifinal Champions selalu menyisakan tim terbaik, Barcelona adalah tim papan atas, tapi kami percaya diri sebab kami juga tim terbaik, jadi tak ada yang perlu ditakuti,” kata Heynckes dilansir UEFA.com.

Pelatih yang musim lalu sukses membawa Bayern Muenchen lolos ke final ini mengaku sudah mempersiapkan strategi jitu untuk mematikan sistem sepakbola tiki-taka yang jadi faham sepakbola Barcelona.

Berita Rekomendasi

“Kita semua akan menyaksikan sepakbola menghibur. Kedua tim sangat kuat dalam pertahanan dan bermain sangat taktikal. Kami tahu di sana ada Messi. Tapi Barcelona tidak hanya Messi. Ada pemain lain yang bagus. Kami juga faham sepakbola Spanyol sedang berada di fase terbaik tapi kami akan datang ke Camp Nou dengan percaya diri,” katanya.

Kubu Barcelona menanggapi dingin hasil drawing ini. Representasi Barcelona Andoni Zubirazetta yang hadir di markas UEFA mengaku senang dengan hasil drawing ” Kami senang berada disini dan senang dengan hasil drawing. Ini adalah sepakbola yang ingin kami mainkan,” katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas