Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Budi Sudarsono Terusik Kasus Tunggakan Gaji Pemain

Maraknya tunggakan gaji pemain yang dilakukan klub-klub Indonesia ikut mengusik ketenangan Si Ular Piton, Budi Sudarsono.

zoom-in Budi Sudarsono Terusik Kasus Tunggakan Gaji Pemain
net
Budi Sudarsono 

TRIBUNNEWS.COM – Maraknya tunggakan gaji pemain yang dilakukan klub-klub Indonesia ikut mengusik ketenangan Si Ular Piton, Budi Sudarsono. Eks penggawa timnas Indonesia itu kini ikut memperjuangkan hak-hak pemain bersama Bambang Pamungkas dan Ponaryo Astaman yang tergabung di Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI).

Musim 2011, Budi sempat memperkuat Deltras Sidoarjo di Liga Super Indonesia (LSI). Sama seperti pemain lainnya, gajinya pun belum dilunasi manajemen klub tersebut. Awalnya, mantan striker Persik Kediri itu tidak memperdebatkan lebih jauh kapan gajinya akan dilinasi manajemen. Namun, karena belakangan, hatinya tergerak untuk memperjuangkan nasib para pemain juniornya di Deltras Sidoarjo.

“Awalnya saya menganggap tunggakan gaji yang pernah saya alami adalah takdir yang harus diterima. Namun, melihat banyak junior saya yang belum mendapatkan haknya secara layak, saya jadi tergerak memperjuangkan nasib mereka,” kata Budi Sudarsono kepada Berita Kota (Tribunnews.com Network) usai bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo di Kantor Menpora, Jakarta, Rabu (10/4).

Striker berjukuk Ular Piton tersebut mengaku miris dengan nasib para pemain profesional Indonesia setelah mengalami konflik dualisme kompetisi dan kepengurusan PSSI. Persoalan penunggakan gaji pemain, kata Budi, dampak berkepanjangan dari polemik pengurus PSSI yang terjadi dalam kurun dua tahun terakhir.

“Inilah dampak dari konflik kepentingan yang berkepanjangan. Saya tidak mau mabil pusing siapa yang benar dan salah. Yang pasti, kami, para pemain, yang menjadi korban nyata. Mungkin para sponsor juga enggan berinvestasi karena konflik yang terjadi,“ kata pemain yang pernah membela Persija Jakarta itu.

Striker yang kini berkostum PSS Sleman itu mengaku akan membantu perjuangan rekan sejawatnya untuk menuntut pelunasan gaji. “Karier sepak bola saya mungkin sudah tinggal sebentar lagi. Tapi, saya tidak bisa tenang melihat adik-adik saya kesusahan memenuhi kebutuhan keluarganya karena belum mendapatkan haknya dengan setimpal,” ujar pemain berusia 33 tahun itu.

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas