Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Oliver Kahn: Jangan Kasih Barcelona Bikin Gol Pertama

Bayern Munchen akan kembali menghadapi Barcelona pada leg 2 Semifinal Liga Champion di Camp Nou, Kamis (2/5/2013) dini hari WIB

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Oliver Kahn: Jangan Kasih Barcelona Bikin Gol Pertama
zimbio
Oliver Kahn 

TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Bayern Munchen akan kembali menghadapi Barcelona pada leg 2 Semifinal Liga Champion di Camp Nou, Kamis (2/5/2013) dini hari WIB. Jelang laga tersebut mantan kiper FC Hollywood dan tim nasional Jerman, Oliver Kahn, menilai Munchen harus menghindari Blaugrana mencetak gol pertama.

Pada leg 1 di Allianz Arena, Jerman, Bayern Munchen meraih kemenangan telak atas Barcelona dengan skor 4-0. Thomas Muller menyumbang dua gol dan sisanya dicetak Mario Gomez dan Arjen Robben.

Usai laga tersebut ada enam pemain yang berisiko absen jika Bayern berhasil melaju ke partai puncak di Stadion Wembley. Philipp Lahm, Dante, Luiz Gustavo, Javi Martinez, Mario Gomez dan Bastian Schweinsteiger bakal absen di final jika mendapatkan kartu kuning pada leg 2 di Camp Nou.

"Itu sangat berbahaya. Anda menjadi saksi ketika Barcelona melawan AC Milan di Camp Nou, mereka dapat dengan cepat sangat mendominasi," ujar Oliver Kahn seperti dilansir uefa.com.

"Bila mereka mendapatkan gol pertama, maka akan terjadi kecemasan. Itu akan mengirimkan sinyal yang salah ke pemain lainnya."

"Pemain yang terancam akumulasi kartu harus tetap fokus, mereka harus pintar dan mengantisipasi waktu yang tepat untuk melakukan tackling," kata Kahn.

Barcelona bisa saja lolos ke final bisa mengalahkan Munchen dengan skor telak 5-0 bila tidak ingin melewati babak tambahan waktu atau adu penalti. Sementara itu bila pasukan Jupp Heynckes dapat mencetak gol di Camp Nou maka harapan skuad Tito Vilanova untuk lolos semakin tipis.

Berita Rekomendasi

Bolanews/Okie Prabhowo

Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas