Jupp Heynckes Tahu Segalanya Sepakbola Spanyol
Javi Martinez merasa beruntung mendapatkan polesan dari Jupp Heynckes.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Javi Martinez merasa beruntung mendapatkan polesan dari Jupp Heynckes. Pengalaman Heynckes saat melatih sejumlah klub Spanyol dianggap midfielder Bayern Munchen itu sebagai nilai lebih.
"Heynckes bisa jadi merupakan pakar sepak bola Spanyol di Jerman. Dia menyaksikan ribuan pertandingan Liga Spanyol. Itu luar biasa," sanjung Martinez.
Eks midfielder Athletic Bilbao itu pun kerap berdiksusi dengan sang pelatih. Dia sering ditanya oleh Heynckes soal kabar terbaru Liga Spanyol.
Ditanya begitu, Martinez sempat bingung. Heynckes lalu menjawabnya dengan memberitahukan hasil yang diraih sejumlah klub Spanyol di Liga BBVA.
"Dia tahu Liga Spanyol lebih baik daripada diriku," seloroh Martinez.
Heynckes memang pernah beberapa kali melatih klub Spanyol. Bilbao, Tenerife, Real Madrid adalah klub-klub yang pernah dilatihnya. Dari pengalamannya itu, dia memberikan gelar Piala Super Spanyol pada 1997 dan Liga Champions 1997-98 bagi Madrid.
Soal laga melawan Barcelona, Martinez tak mau jemawa. Dia hanya ingin mematikan permainan El Barca di Camp Nou agar gaya tiki-taka tak keluar.
Duniasoccer/jalu