Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Cannavaro Mulai Gerah, Inler Masih Betah di Napoli

Paolo Cannavaro mulai merasa waswas karena kapten Napoli ini belum juga mendapat jaminan masuk skuad utama Rafael Benitez musim 2013/14.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Cannavaro Mulai Gerah, Inler Masih Betah di Napoli
zimbio
Paolo Cannavaro 

TRIBUNNEWS.COM - Memasuki pekan-pekan terakhir bursa transfer musim panas ini, Paolo Cannavaro mulai merasa waswas.

Kapten Napoli ini belum juga mendapat jaminan masuk skuad utama Rafael Benitez musim 2013/14.

Napoli menjadi klub yang paling boros belanja pemain. Mereka masih terus mendatangkan pemain musim panas ini meski telah mendatangkan trio Real Madrid, Jose callejon, Gonzalo Higuain, dan Raul Albiol. Pemain terakhir yang datangkan Napoli adalah penyerang muda asal Kolombia Duvan Zapata.

Kebijakan Benitez yang lebih memilih mendatangkan banyak pemain daripada memanfaatkan pemain-pemain yang telah membuktikan diri bersama Napoli musim lalu ini telah dikeluhkan Cannavaro. Sang kapten merasa, ia dan juga rekan-rekan satu timnya tidak dihargai.

Karena keputusannya itu sang kapten yang telah mengabdi selama delapan tahun di San Paolo berniat untuk mencari klub lain sebelum bursa transfer berakhir.

Sementara Gokhan Inler justru sebaliknya. Ia tidak merasa ada masalah dengan pelatih anyar itu. Meski ia belum mau menandatangani kontrak baru yang disodorkan pihak klub, Inler mengaku masih betah bersama Partenopei.

"Gokhan sangat bahagia di Naples. Ia telah mengatakan kepada saya, ia punya hubungan sangat baik dengan Benitez. Pelatih telah memberikan banyak kepercayaan pada dia. Bersama Benitez, ini akan menjadi musim yang hebat untuk Gokhan," ungkap agennya, Dino Lamberti.

Berita Rekomendasi

Kini Inler dan Cannavaro akan memasuki musim baru 2013/14 dengan mengawalinya pada laga perdana melawan Bologna, Minggu (26/8). Ini juga akan menjadi debut Benitez bersama skuad barunya itu di depan pendukung sendiri di San Paolo.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
28
18
7
3
63
27
36
61
2
Napoli
28
18
6
4
45
23
22
60
3
Atalanta
28
17
7
4
63
26
37
58
4
Juventus
28
13
13
2
45
25
20
52
5
Lazio
28
15
6
7
50
36
14
51
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas