Mircea Lucescu Jagokan Juventus Lolos ke Final
Lucescu tak sabar bukan hanya karena skuadnya akan berlaga, tapi juga ingin melihat kiprah Juventus musim ini.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Shakhtar Donetsk Mircea Lucescu tak sabar melakoni laga di Liga Champions musim 2013/14 ini. Shakhtar akan berhadapan dengan Real Sociedad di Grup A.
Lucescu tak sabar bukan hanya karena skuadnya akan berlaga, tapi juga ingin melihat kiprah Juventus musim ini. Ia yakin, pada Liga Champions kali ini Si Nyonya Tua akan lolos sampai ke final.
"Juventus sudah menjadi tim yang kuat. Sekarang tim ini sudah lebih kuat dan lengkap setelah memiliki Carlos Tevez," ucap Lucescu.
"Mereka juga mempunyai Antonio Conte, yang sangat hebat dan saya kagum pada kerja kerasnya sejauh ini di Turin," lanjut Lucescu.
"Menurut pendapat saya, Juventus akan bermain di final Liga Champions 2014," tambah pelatih yang pernah berkarier di Liga Italia bersama Inter Milan ini.
Musim lalu skuad Lucescu telah menjajal kekuatan Si Nyonya Tua di penyisihan grup. Mereka hanya mampu bermain imbang pada laga tandang di Turin dan menelan kekalahan pada lawatan Juventus di Ukraina.
Sementara bagi striker Manchester City, Sergio Aguerro, dua wakil dari Italia Napoli dan AC Milan telah menarik perhatiannya pada persaingan di pentas Eropa musim ini.
Meski City tidak berhadapan dengan dua tim ini, Aguerro meyakini, baik Napoli atau Milan mempunyai peluang lolos dari penyisihan grup. Napoli berada di grup maut di Grup F bersama Borussia Dortmund, Arsenal, dan Marseille. Sedangkan AC Milan berada di grup tak kalah beratnya di Grup H bersama Ajax, Barcelona, dan Celtic.
"Target kami adalah lolos dari penyisihan grup. Dengan beberapa keberuntungan, semoga saja kami bisa lolos ke final tapi paling tidak kami bisa ke empat besar," ungkap Aguero.
"Saya pikir Napoli bisa memimpin. Paling tidak mereka bisa sampai ke perempat final dan Milan biasanya selalu lolos dari penyisihan grup," tambah striker asal Argentina ini.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Selasa (17/9/2013)