Federico Balzaretti Menangis Bahagia
Gol itu dilakukan di depan ribuan suporter Roma yang membuka kebuntuan di menit ke-64 dan akhirnya mengantar kemenangan AS Roma.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Derbi melawan Lazio, Minggu (22/9/2013) malam lalu tidak akan pernah dilupakan Federico Balzaretti.
Pada derbi itulah ia mencetak gol perdana untuk timnya AS Roma. Tidak tanggung-tanggung, golnya itu dilakukan di depan ribuan suporter Roma yang membuka kebuntuan di menit ke-64 dan akhirnya mengantar kemenangan Giallorossi atas seteru abadi satu kota mereka itu.
Setelah mencetak gol, ia langsung berlari ke arah suporter dan merayakannya. Bek berusia 31 tahun ini pun menangis terharu setelah namanya santer disebut-sebut para suporter.
"Saya merasakan kebahagiaan yang luar biasa dan emosi. Ini tidak terjadi setiap hari. Saya ingin mencetak gol setiap empat tahun, jadi melakukannya di laga derbi, ada banyak yang terlintas di kepala saya ketika itu," ucap mantan pemain Palermo ini.
Selengkapnya baca edisi cetak Berita Kota Super Ball, Selasa (24/9/2013)