Thomas Vermaelen Akui Kehebatan Kolombia
Vermaelen pun menyebut skuad asuhan Jose Pekermen itu memang pantas menduduki peringkat keempat FIFA.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Bek Belgia yang bermain di Arsenal, Thomas Vermaelen, mengakui kehebatan Kolombia.
Belgia kalah 0-2 dalam laga persahabatan yang digelar di Stadion Rode Duivel Brussels kemarin. Vermaelen pun menyebut skuad asuhan Jose Pekermen itu memang pantas menduduki peringkat keempat FIFA.
"Kolombia adalah tim besar. Pergerakan pemain-pemain mereka sangat berbahaya dan sangat efektif ketika berada di depan gawang. Mereka pantas berada di peringkat keempat dunia," kata Vermaelen.
Kapten Arsenal ini pun mengatakan, timnya harus bekerja ekstra-keras untuk meraih sukses di putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil. Belgia lolos ke Brasil dengan status juara Grup A Zona Eropa, sementara Kolombia runner up Zona Amerika Selatan (Conmebol) di bawah Argentina.
"Kami harus tetap membumi setelah tidak pernah kalah di babak kualifikasi. Kami juga tahu masih cukup waktu bagi kami untuk terus meningkatkan performa sebelum Piala Dunia dimulai. kami harus bekerja keras," kata Vermaelen seperti dilansir Koran Sporza.
Belgia kini mengincar kemenangan saat menjamu Jepang pekan depan.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Sabtu (16/11/2013)