Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alfred Riedl Calon Tunggal Pengganti Jacksen

Pelatih asal Austria, Alferd Riedl merupakan calon tunggal.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
zoom-in Alfred Riedl Calon Tunggal Pengganti Jacksen
KOMPAS.COM/RODERICK ADRIAN MOZES
Alfred Riedl 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Tim Nasional (BTN) telah memastikan siapa calon pengganti Jacksen Ferreira Tiago untuk menangani timnas Indonesia. Pelatih asal Austria, Alferd Riedl merupakan calon tunggal.

Ketua BTN, La Nyalla Mahmud Mattalitti mengatakan, komite eksekutif (Exco) PSSI sudah sepakat untuk memberikan kepercayaan kepada Alferd Riedl kembali ke timnas Indonesia.

"Kalau saya tetap Riedl, berdasarkan  usulan dari teman-teman exco. Exco sepakat untuk mengembalikan Alferd Riedl ke timnas. Tidak ada calon lain," ujar La Nyalla ditemui di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (18/11/2013).

La Nyalla Mahmud Mattalitti mengaku, pertimbangan Alferd Riedl diangkat sebagai pelatih timnas Indonesia dikarenakan dia merupakan salah satu pelatih terbaik.

"Pertimbangannya selama ini baru Alferd Riedl yang bagus. Seharusnya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Apa Riedl kurang bagus, saya pkir Riedl yang terbaik," ujar La Nyalla.

"Tapi tolong ini jangan diutak-atik karena kita masih konsentrasi untuk pertandingan besok. Yang jelas coach Jacksen itu diminta kembali oleh Persipura,".

Berita Rekomendasi

Manajemen Persipura Jayapura mengirimkan surat kepada Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) perihal permohonan pengembalian pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Ferreira Tiago ke klub.

Di dalam surat bernomor 113/PERSIPURA/XI/2013 tertulis bahwa sesuai persetujuan pada awal peminjaman sementara pelatih klub Persipura Jayapura untuk menangani timnas.

Dengan ini diharapkan bantuan dan perkenan PSSI supaya pelatih atas nama Jacksen Ferreira Tiago dapat dikembalikan kepada klub Persipura, setelah pertandingan tim nasional Indonesia melawan Irak pada Selasa 19 November 2013.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas