Gary Neville dan Ryan Giggs Buka Cafe Football
Beberapa menu andalan untuk menarik pembeli di antaranya adalah Nev’Noodle Pot, Wignall’s Halftime Orange, dan Chocolate Pistachio Turf.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Di luar rutinitas kesibukan mereka, ternyata Gary Neville dan Ryan Giggs masih bisa menyisihkan waktu untuk mengelola kafe.
Dua pilar Manchester United di era Alex Ferguson itu membuka kafe bernama Cafe Football di kawasan Westfield Statford City salah satu pusat kuliner di Kota London.
Neville, salah satu bek tangguh yang pernah dimiliki MU kini berprofesi sebagai komentator sebuah televisi. Sementara itu Giggs masih menekuni profesinya sebagai sayap serang Setan Merah sekaligus menjadi asisten pelatih David Moyes.
Tentu saja Neville dan Giggs tidak expert di bidang kuliner. Itulah sebabnya mereka merekrut dua chef terkenal Brendan Fyldes, dan chef Michael Wignall untuk mengelola kafe tersebut, terutama untuk urusan dapur. Beberapa menu andalan untuk menarik pembeli di antaranya adalah Nev’Noodle Pot, Wignall’s Halftime Orange, dan Chocolate Pistachio Turf.
"Menu tersebut menjadi andalan untuk menarik minat pengunjung Westfield Statford City untuk melihat dan mencicipi hidangan kami," kata Neville seperti dilansir Daily Mail.
"Makanan yang kami tawarkan ini menggambarkan siapa kami berdua. Ini soal kualitas masakan dengan cita rasa sepak bola, sepeti latar belakang kami, imbuhnya.
Dalam peresmian kafe tersebut Neville dan Giggs terlihat memasak dan menyajikan makanan. Mereka juga senang karena kafenya sudah kedatangan beberapa pengunjung.
"Kami belum sepenuhnya membuka kafe ini. Launching resminya akan dilakukan pada Desember mendatang. Saya sudah tidak sabar menunggunya," imbuh Giggs.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Minggu (24/11/2013)