Tidak Jelas, Pola Main Timnas U-23
Indonesia U-23 yang tampil di SEA Games 2013 bermain seperti tanpa pola.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, YANGOON - Mantan libero timnas Indonesia, Ferril Raymond Hattu mempertanyakan kinerja tim pelatih selama masa persiapan. Sebab, dia melihat, Indonesia U-23 yang tampil di SEA Games 2013 bermain seperti tanpa pola.
"Pelatih tidak bisa meramu para pemain yang katanya pemain berkualitas. Terlihat dari ketidakmampuan tim mengimbangi permainan Thailand," ungkap kapten Timnas Indonesia saat meraih medali emas di SEA Games 1991 Filipina itu.
Indonesia harus menang dalam dua laga sisa jika ingin lolos ke semifinal. Namun Ferril pesimitis dengan kans Indonesia lolos ke empat besar, apalagi merebut medali emas untuk kali pertama sejak 1991.
"Peluang Indonesia untuk lolos ke babak semifinal sangat kecil. Saya tidak yakin tim ini mampu berprestasi. Indonesia sudah selesai di SEA Games," tandasnya.
Tambahan tiga poin mengantarkan Thailand berada di puncak kelasemen Grup B, setelah unggul selisih gol dari Myanmar. Negeri Gajah Putih telah mengumpulkan poin enam hasil dari dua kemenangan.
Sementara Indonesia berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi tiga angka setelah di laga pertama mengalahkan Kamboja 1-0. Selanjutnya Andik Vermansyah akan bertemu Timor Leste (14/12) dan Myanmar (16/12).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.