Gustavo Poyet Dihantui Mimpi Buruk Sunderland
"Saat ini saya sungguh tak bisa menikmati hidup. Tapi itulah yang harus saya lalui," ujar Poyet.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Hidup Gus Poyet dalam dua bulan terakhir benar-benar bak dalam mimpi buruk.
Itu terjadi sejak mengambil alih posisi pelatih Sunderland dari Paolo Di Canio, Oktober lalu.
"Saat ini saya sungguh tak bisa menikmati hidup. Tapi itulah yang harus saya lalui," ujar Poyet, seperti dikutip BBC.
Poyet pantas merasa gelisah luar biasa. Pasalnya, Sunderland hingga kini masih tak beranjak dari dasar klasemen Liga Inggris. Performa tim berjuluk The Black Cats itu pun belum menunjukkan perkembangan baik sesuai keinginan para petinggi klub dan suporter.
"Saya tidak pernah mengalami periode seperti ini, tapi saya menerima tantangan dan tidak akan sembunyi. Tidak semua orang mendapatkan pekerjaan ini, ini pekerjaan impian saya. Jadi saya akan mencoba menikmatinya dalam beberapa pekan ke depan," ujar pria asal Uruguay itu.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Minggu (15/12/2013)