Luiz Felipe Scholari Ingin Lihat Kaka di Derbi Spesial
Scolari yang memanfaatkan liburan di Eropa tengah memantau performa Kaka bersama AC Milan yang membaik.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Kaka merasa terhormat kedatangan Pelatih Timnas Brasil Luiz Felipe Scolari yang menonton Derbi Milan dini hari nanti.
Scolari yang memanfaatkan liburan di Eropa tengah memantau performa Kaka bersama AC Milan yang membaik. Ia masuk radar skuad Timnas Brasil untuk Piala Dunia 2014.
Kaka sangat berharap bisa mencetak gol ke-100 ke gawang Inter Milan dalam Derbi Milan atau Derby della Madonnina. Kaka pula yang menganjurkan nama Clarence Seedorf sebagai calon pelatih Milan.
"Mencetak gol ke gawang Inter akan terasa luar biasa. Saya masih ingat bagaimana saya menyambut umpan Gennaro Gattuso untuk mengoyak gawang Inter. Itu kesempatan langka. Saya berharap bisa mencetak gol ke-100 ke gawang Inter. Sekalian untuk hadiah Natal," kata Kaka kepada La Gazzetta dello Sport.
Kaka mengakui Milan masih kehilangan konsistensi sehingga terseok. Determinasi Milan menurun setiap kali menghadapi laga biasa, bukan bigmatch seperti derbi ini.
"Saya melihat Mario Balotelli tengah memulihkan sentuhan akhirnya di kotak penalti. Sekarang performa Mario sudah beda. Ia lebih bertanggung jawab dan bahu-membahu sebagai tim," kata Kaka.
Soal Seedorf yang kini jadi perbincangan hangat di Italia, Kaka mengatakan bahwa ia termasuk pemain yang mendukung kehadiran Seedorf di San Siro, kandang Rossoneri.
"Dia tipe orang yang total. Ia akan jadi pelatih hebat. Tapi saya tak tahu apakah dia benar-benar melatih di sini," kata Kaka.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Minggu (22/12/2013)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.