PSSI Tegaskan Pro Duta tak Lolos ke ISL 2014
PSSI memastikan, Klub Pro Duta tidak dapat berkompetisi di Indonesia Super League (ISL) musim 2014.
Penulis: Glery Lazuardi
Laporan Wartawan Tribunnews.com Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan, Klub Pro Duta tidak dapat berkompetisi di Indonesia Super League (ISL) musim 2014.
Meski telah mengajukan banding atas hasil verifikasi, namun Sekjen PSSI Joko Driyono menegaskan, upaya banding tidak mempengaruhi jumlah kepesertaan klub di kompetisi.
PSSI telah menetapkan 22 klub, 18 klub ISL dan 4 klub IPL sebagai peserta kompetisi kasta tertinggi di musim 2014.
Empat klub IPL tersebut, yaitu PSM Makassar, Persiba Bantul, Persijap Jepara, dan Semen Padang. Sayangnya, Pro Duta sebagai juara play-off IPL tidak tercantum di dalam daftar 22 klub tersebut.
"Dua klub IPL mengajukan banding, yaitu Persepar dan Pro Duta. Banding tak ada hubungan di kepesertaan di kompetisi. Banding hanya untuk mendapatkan lisensi klub profesional," ujar Joko Driyono.
Joko Driyono menegaskan, play-off IPL bukan satu-satunya syarat klub dapat berpartisipasi di kompetisi ISL musim 2014.
Klub peserta kompetisi IPL, harus melalui proses verifikasi mencakup lima kriteria klub profesional. Kelima aspek itu ialah legalitas, finansial, infrastruktur, personel, dan sporting.
"Play off bukan satu-satunya syarat. Playoff mengambil 6 plus satu klub untuk ikut verifikasi. Seluruh klub tidak lolos lisensi. Passing grade Pro Duta di bawah empat klub IPL lainnya. Status mereka dipastikan tidak ikut kompetisi (ISL) musim depan," katanya.