Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Top Skorer Pro Duta Minta Dipinjamkan ke Klub Lain

Jika menyebut satu pemain yang memberi kontribusi terbesar bagi Pro Duta di musim lalu, nama Rahmad Hidayat pasti muncul.

zoom-in Top Skorer Pro Duta Minta Dipinjamkan ke Klub Lain
PRODUTA.COM
Rahmad Hidayat (jersey merah nomor 8). 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Jika menyebut satu pemain yang memberi kontribusi terbesar bagi Pro Duta di musim lalu, nama Rahmad Hidayat pasti muncul.

Permainan impresifnya menjadi katalisator yang secara keseluruhan mendongkrak performa klub berjuluk Laskar Kuda Pegasus, hingga mampu tampil sebagai kampiun babak playoff IPL.

Rahmad juga sekaligus menjadi pencetak gol terbanyak Pro Duta dengan total lesakan 12 gol. Torehan yang cukup mengesankan, mengingat dia bukan pemain berposisi striker.

Rahmad sesungguhnya bahagia merumput bersama Pro Duta. Namun, keputusan PSSI yang menyatakan Pro Duta gagal lolos verifikasi ke Liga Super, membuat pemain berumur 22 tahun terusik. Bukannya ia tak cinta Pro Duta, bukan pula tak nyaman. Rahmad sadar betul Pro Duta adalah klub  yang berjasa membesarkan namanya.

"Tapi, bagaimanapun, aku punya pertimbangan masa depan. Sebagai pemain muda, aku ingin karierku terus berjalan, tidak mandek," katanya kepada Tribun di Medan, Senin (6/1/2014)

"Aku berharap bisa dipinjamkan ke klub lain musim depan. Aku punya hasrat bermain di kompetisi tertinggi, untuk mengukur kemampuanku yang sebenarnya. Aku berharap manajemen Pro Duta bisa mengerti keinginanku ini," imbuhnya.

Rahmad mengakui, sejumlah klub berminat merekrutnya. Tiga klub bahkan sudah mengontaknya secara langsung.

BERITA REKOMENDASI

"Manajemen Persijap Jepara dan Pelita Bandung Raya sudah menelepon aku. Khusus Pelita, pelatihnya juga ikut menelepon. Dia bilang tertarik memboyongku ke sana," ungkapnya.

PBR musim ini dibesut Dejan Antonic, pelatih yang pernah direkrut manajemen Pro Duta untuk membesut klub di fase playoff.

"Saya memang sangat tertarik dengan kemampuannya. Dia pemain muda yang punya kemampuan teknis bagus dan pekerja keras. Pemain seperti itulah yang kami butuhkan," beber Dejan pada Tribun beberapa waktu lalu. (*)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas