Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Stadion Manahan Solo, Tempat Pertandingan 8 Besar IIC 2014

PT Liga Indonesia (PT LI) selaku penyelenggara turnamen pra musim, Inter Island Cup

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hendra Gunawan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Liga Indonesia (PT LI) selaku penyelenggara turnamen pra musim, Inter Island Cup (IIC) 2014, telah menetapkan Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah sebagai salah satu tempat penyelenggara babak 8 besar. Sementara, satu venue lainnya belum diputuskan.

“Yang pasti, Solo. Tempat kedua, menunggu keputusan, apakah di Surabaya atau Malang. Bahkan, venue baru bisa saja muncul,” ujar Sekretaris PT Liga Indonesia, Tigor Shalomboboy, saat dihubungi, Senin (13/1/2014).

Menurut Tigor, setiap tim yang lolos 8 besar akan mendapatkan tanggungan akomodasi dari pihak penyelenggara (tuan rumah). "Saat masuk delapan besar, semua biaya akomodasi tuan rumah yang tanggung," ujarnya.

Sebanyak 22 klub peserta kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014 berpartisipasi di turnamen yang sudah dilangsungkan keempat kali. IIC 2014 digelar di empat zona, yaitu Sumatera, Jawa 1, Jawa 2, Jawa 3, Kalimantan, serta Sulawesi-Papua.

Turnamen IIC 2014 telah bergulir sejak Jumat (10/1/2014). Babak penyisihan berlangsung mulai 10-16 Januari mendatang. Babak 8 Besar dimulai pada 18 hingga 22 Januari. Nantinya, sebanyak 8 klub dibagi ke dalam dua grup. Dua peringkat teratas akan melaju ke pertandingan final pada 25 Januari.

Zona Kualifikasi Inter Island Cup 2014:

Berita Rekomendasi

No Zona            Peserta    Format        Sistem            Lolos
1    Jawa             12 Klub        3 Grup        Setengah kompetisi    3 klub
2    Sumatera       2 Klub         knock-out    Home and Away        1 klub
3    Kalimantan    4 Klub        1 Grup        Setengah kompetisi    2 klub
4    Sul/n Papua   4 Klub        1 Grup        Setengah kompetisi    2 klub

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas