Liverpool Harus Memperkuat Skuat
Liverpool akan menghadapi Arsenal di Anfield dalam lanjutan Premier League, Sabtu (8/2/2014).
TRIBUNNEWS.COM - Manajer Liverpool Brendan Rodgers mengaku perlu memperkuat skuatnya, agar The Reds bisa menjadi pesaing kuat dalam perebutan gelar juara Premier League.
Klub asal Merseyside saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara, terpaut delapan poin dari pemuncak klasemen, Arsenal.
"Saya pikir kami harus memperkuat skuat dan kualitas secara keseluruhan (untuk menjadi penantang gelar). Itu sudah seharusnya," kata Rodgers dalam konferensi pers, dikutip Tribunnews.com dari Sports Mole.
"Musim ini para pemain sudah tampil brilian, dalam hal apa yang telah mereka hasilkan. Kami akan terus mengembangkan skuat. Ketika kami melakukan itu, saya pikir kami bisa berada di sana (juara)," papar Rodgers.
Liverpool akan menghadapi Arsenal di Anfield dalam lanjutan Premier League, Sabtu (8/2/2014). (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.