Liverpool Kokoh di Empat Besar Usai Tekuk Swansea City 4-3
Pertandingan berlangsung seru, kedua kesebelasan menampilkan sepak bola menyerang.
Penulis: Glery Lazuardi
Pada menit 89, The Reds hampir mencetak gol. Philippe Coutinho memberikan umpan kepada Gerrard. Sayang, bola dari tendangan keras kapten tim masih membentur tiang gawang. Keunggulan 4-3 untuk kemenangan Liverpool bertahan hingga laga berakhir.
Tambahan tiga poin memantapkan posisi Liverpool di peringkat ke-4 klasemen sementara. The Reds telah mengumpulkan 56 poin. Sementara, kekalahan ini membuat Swansea City turun dua peringkat ke posisi ke-12. The Swans sudah mengumpulkan poin 28.
Daftar susunan pemain:
Liverpool: Simon Mignolet (PG), Glen Johnson, Joe Flanagan, Martin Skrtel, Daniel Agger (Kolo Toure'63), Steven Gerrard (C), Jordan Henderson, Raheem Sterling (Joe Allen'58), Philippe Coutinho, Luis Suarez, Daniel Sturridge (Victor Moses'79).
Cadangan: Brad Jones (PG), Teixeira, Kolo Toure, Moses, Joe Allen, Iago Aspas, Aly Cissokho.
Swansea: Vorm (PG), Rangel, Chico, Williams (C), Taylor, Birtton, Jonathan de Guzman (Pablo Hernandez'73), Jonjo Shelvey (Jose Canas'46), Nathan Dyer (David Ngog'78), Routledge, Bony.
Cadangan: Tremmel (PG), Jordi Amat, Tiendalli, Canas, Hernandez, Emnes, Ngog. (*)