Zidane Bangga Putranya Diseleksi Timnas Prancis U-19
Asisten Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, gembira karena putranya, Enzo, dipanggil ke skuat Timnas Prancis U-19 untuk kali pertama.
TRIBUNNEWS.COM - Asisten Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, gembira karena putranya, Enzo, dipanggil ke skuat Timnas Prancis U-19 untuk kali pertama.
Enzo Zidane (18) saat ini menjadi bagian dari tim muda Real Madrid, yang disiapkan untuk tim masa depan Los Blancos. Remaja kelahiran Prancis, sempat dipanggil Timnas Spanyol U-15 pada 2009, tapi akhirnya memilih mewakili Les Bleus.
"Saya bangga dia bisa mengenakan jersey Prancis untuk pertama kalinya. Dia menginginkan itu, dan dia layak untuk itu. Bukan karena ia dipanggil Zidane, tapi karena ia melakukan hal-hal yang indah di lapangan," kata Zidane senior kepada RMC, dikutip Tribunnews.com dari Sports Mole.
"Dalam kasus apapun, dia sangat senang dipanggil, dan saya bangga, sama seperti ayah saya bangga saat saya diseleksi pertama kali," paparnya.
Enzo, yang juga dikenal sebagai Enzo Fernandez, masih berhak untuk mewakili Spanyol di masa depan. (*)